Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sekali Lagi, Otomotif Indonesia Cetak Sejarah Lewat VWD

Kompas.com - 11/06/2022, 07:22 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

NUSA DUA, KOMPAS.com - Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo menyatakan bahwa otomotif Indonesia sekali lagi telah mencetak sejarah baru.

Setelah terselenggaranya MotoGP dan Formula E, hal ini diwujudkan oleh gelaran Vespa World Days (VWD) 2020/22 yang dilaksanakan selama 9-12 Juni 2022 di Nusa Dua, Bali, Indonesia.

"Malam ini sangat bersejarah karena kita mencetak sejarah, di mana VWD untuk kali pertama dilaksanakan di luar Eropa yakni Bali, Indonesia," katanya, Jumat (10/6/2022).

Baca juga: Kenali Ciri Busi Mobil yang Mulai Tak Optimal

Belum lagi, lanjut Bamsoet, acara berkelas dunia itu sudah dihadiri sedikitnya 8.500 peserta dari 15 negara. Sehingga sekali lagi membawa Indonesia mampu ke kelas dunia.

"Acara ini sungguh gila, pecah semua. Tak hanya 8.500 tapi ada lagi 15.000 yang ada di Pandawa," ujar Bamsoet.

"Komunitas Vespa benar-benar gila. Untuk itu saya minta jangan lupa untuk sponsori terus acara seperti ini. Saya terus dukung," tambah dia.

Diketahui, VWD berawal dari Eurovespa yang merupakan pertemuan klub Veps yang berlangsung mulai dari tahun 1954 di Paris, Perancis. Lalu, kegiatan ini menjadi rutin dilaksanakan setiap tahun oleh pecinta Vespa hingga 2006.

Eurovespa ini diikuti oleh anggota Klub Vespa dan pecinta Vespa dari seluruh Eropa. Namun, pertemuan ini berkembang dan menjadi acara skuter terbesar dan paling terkenal di seluruh dunia.

Baca juga: Alasan Mengapa Vespa World Days 2022 Diselenggarakan di Bali

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Bambang Soesatyo (@bambang.soesatyo)

Mulai 2006 para pecinta Vespa ini mulai mempromosikan, menyatukan dan mengkoordinir semua Vespa Club di seluruh dunia.

Pada tahun 2007 nama acara diubah menjadi Vespa World Days, untuk mencerminkan komunitas Vespa Club yang lebih luas di seluruh dunia.

"Satu Vespa satu juta saudara. Kita memang saudara semua. Jaga persatuan dan kesatuan NKRI, lawan gerakkan intoleran," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kapan Anak Sekolah Mulai Libur Lebaran 2025? Catat Jadwalnya...
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau