Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mayasari Bakti Resmi Operasikan 30 Unit Bus Listrik dan Pasang SPKLU

Kompas.com - 10/06/2022, 08:42 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mayasari Bakti resmi mengoperasikan 30 unit bus listrik dari BYD untuk Transjakarta, Kamis (9/6/2022). Peluncuran 30 bus ini merupakan komitmen perusahaan mengimplementasikan Pengendalian Percemaran Udara.

Direktur Umum PT Mayasari Bakti Achmad Zulkifli mengatakan, 30 bus tersebut melayani dua rute, yakni 1N (Tanah Abang - Blok M) dan 1P (Terminal Senen - Blok M).

"Lebih rinci, koridor 1P ada 16 bus dan 1N 11 bus listrik yang beroperasi. Kedua rute tersebut berjarak 20 km sampai 29 km per ritase atau pergi pulang," ucapnya di Jakarta, Kamis (9/6/2022).

Baca juga: Tahun 2030, Seluruh Armada Transjakarta Pakai Bus Listrik

PT Mayasari Bakti resmikan 30 unit bus listrik dan SPKLU di pool CibuburKOMPAS.com/FATHAN RADITYASANI PT Mayasari Bakti resmikan 30 unit bus listrik dan SPKLU di pool Cibubur

Selain meluncurkan 30 bus listrik, Mayasari Bakti juga membangun Charging Station di poolnya yang terletak di Cibubur. Terdapat 10 stasiun pengisian baterai bus listrik untuk melayani 30 unit bus.

"Kami Juga telah membangun Charging Station/SPKLU dengan kapasitas Tegangan 2.500.000 VA, Dilengkapi 10 tempat charger dengan kapasitas 200 kWh," ucapnya.

Charger ultra fast ini bisa mengisi daya bus listrik sampai penuh cukup 1,5 jam saja. Mengingat bus listrik BYD yang digunakan punya kapasitas baterai yang besar, yakni 322 kWh.

Baca juga: Jokowi Resmikan Pembangunan Pabrik Baterai Kendaraan Listrik Tahap Kedua


Sebenarnya, bus listrik Mayasari Bakti sudah diperkenalkan pada Maret 2022. Namun, saat itu baru dua unit saja yang beroperasi, mengingat charging station-nya juga belum rampung dibuat.

Kemudian, per minggu kedua bulan Juni, seluruh unit bus listrik sudah beroperasi. Selain itu, charging station milik Mayasari Bakti juga sudah digunakan untuk mengisi daya.

PT Mayasari Bakti resmikan 30 unit bus listrik dan SPKLU di pool CibuburKOMPAS.com/FATHAN RADITYASANI PT Mayasari Bakti resmikan 30 unit bus listrik dan SPKLU di pool Cibubur

Ketika bus listrik kembali ke pool setelah bekerja, pihak Mayasari mengatakan kalau masih ada sisa baterai sekitar 20 persen sampai 30 persen. Kemudian baru diisi sekitar 1,5 jam, maka baterai bus kembali penuh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau