Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

[POPULER OTOMOTIF] Otomotif Sport Komentar Joan Mir dan Alex Rins Usai Geber Gixxer 250SF di Jakarta | Rawan Tabrakan Beruntun, Jangan Melaju di Lajur Kanan Jalan Tol

Kompas.com - 18/03/2022, 06:02 WIB
Janlika Putri Indah Sari,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com— Total 20 pebalap, 16 di antaranya pebalap MotoGP melakukan parade di Jakarta, Rabu (17/3/2022), menyapa para penggemar yang berdiri di pinggir jalan.

Pebalap Suzuki Ecstar Joan Mir mengatakan, senang dapat melakukan parade dan menyapa para penggemar MotoGP di Indonesia serta berjumpa dengan Presiden Jokowi di Istana Kemerdekaan, Jakarta.

“Hari ini sangat luar biasa, ini kesempatan yang sangat langka karena tidak semua orang bisa berjumpa langsung dengan Presiden,” kata Mir dalam keterangan resmi, Kamis (17/3/2022).
Selain itu, di jalan tol, kendaraan melaju dalam kecepatan yang relatif tinggi dan konstan.

Baca juga: Indonesia Harus Bisa Menjadi Pemain Utama Kendaraan Listrik

Selain itu, ada juga informasi seputar pentingnya pengemudi menggunakan lajur yang ada sesuai dengan fungsinya. Lajur paling kanan atau lajur empat bukan untuk kendaraan melaju tetap, namun hanya digunakan saat akan mendahului.

Kemudian, pengemudi harus kembali ke lajur awalnya, setelah mendahului kendaraan di depannya. Dikutip dari Megapolitan.Kompas.com, lima unit mobil terlibat tabrakan beruntun di KM 18 Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta pada Rabu (16/3/2022) pagi, sekitar pukul 09:00 WIB.

Selengkapnya, berikut 5 artikel terpopuler Kanal Otomotif pada Kamis, 18 Maret 2022:

1. Komentar Joan Mir dan Alex Rins Usai Geber Gixxer 250SF di Jakarta

Pebalap Suzuki Ecstar Alex Rins saat melakukan parade di Jakarta.Foto: Suzuki Pebalap Suzuki Ecstar Alex Rins saat melakukan parade di Jakarta.

Senada dengan Mir, rekan setimnya yaitu Alex Rins juga mengatakan hal demikian. Pebalap asal Spanyol yang mengendarai Suzuki Gixxer SF250 itu senang bisa menyapa publik di Jakarta.

Dalam postingan di Instagram, Rins mengatakan parade di Jakarta tersebut merupakan salah satu momen terbaik.

"Tempat foto parade Indonesia, salah satu pengalaman terbaik dalam hidup saya! Cara negara ini menikmati motor sungguh luar biasa," tulis Rins.

Baca juga: Komentar Joan Mir dan Alex Rins Usai Geber Gixxer 250SF di Jakarta


2. Rawan Tabrakan Beruntun, Jangan Melaju di Lajur Kanan Jalan Tol

Jalan Tol Jakarta-Cikampek Jasa Marga Jalan Tol Jakarta-Cikampek

Marketing and Communication Department Head Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division, Tody Satria mengatakan bahwa dari keterangan seorang pengemudi, awalnya kelima kendaraan berjalan di lajur empat arah Jakarta.

"Ketika masing-masing kendaraan sudah mengantisipasi dan melakukan pengereman, kendaraan nomor 5 kurang antisipasi dan kemudian mendorong keempat kendaraan di depannya," jelas Tody seperti dikutip Kompas.com.

Training Director The Real Driving Centre (RDC) Marcell Kurniawan menjelaskan, tabrakan beruntun seringkali terjadi di lajur kanan.

Baca juga: Rawan Tabrakan Beruntun, Jangan Melaju di Lajur Kanan Jalan Tol

3. Pembangunan Sirkuit Internasional Bintan Formula 1 Resmi Dimulai

Penandatanganan MoU Ikatan Motor Indonesia (IMI) dengan Gallant Venture Pte Ltd untuk pembangunan Bintan International CircuitDok. Diskominfo Prov Kepri Penandatanganan MoU Ikatan Motor Indonesia (IMI) dengan Gallant Venture Pte Ltd untuk pembangunan Bintan International Circuit

Indonesia akan menambah sirkuit bertaraf internasional yang ditujukan untuk menggelar Formula 1 (F1). Sirkuit tersebut akan dibangun di Lagoi, Bintan, Kepulauan Riau.

Dengan nama Bintan International Circuit, ditargetkan sirkuit ini bisa jadi yang termedah di kawasan barat Indonesia.

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo yang mendapat kehormatan untuk melakukan peletakan batu pertama pembangunan Sirkuit Internasional F1 Bintan.

Baca juga: Pembangunan Sirkuit Internasional Bintan Formula 1 Resmi Dimulai

 

4. Jokowi Lemas Tak Diperbolehkan Ikut Konvoi bareng Pebalap MotoGP

Parade pebalap MotoGP di JakartaBiro Pers, Media dan Informasi Sekretariat Presiden Parade pebalap MotoGP di Jakarta

Presiden Joko Widodo (Jokowi) buka suara terkait alasannya tak mengikuti riding bersama dengan pebalap MotoGP di Jakarta.

Menurut Jokowi, dirinya tidak mengikuti konvoi dalam rangka parade promosi Pertamina Grand Prix of Indonesia karena tidak diperbolehkan demi alasan keamanan.

"Saya tidak naik motor karena tidak diperbolehkan dari sisi keamanan, jadi tadi saya lemas itu," ujar Jokowi usai melepas parade para pebalap di Istana Merdeka, Selasa (16/3/22).

Baca juga: Jokowi Lemas Tak Diperbolehkan Ikut Konvoi bareng Pebalap MotoGP

 

5. Viral, Video Mercy Diduga Halangi Ambulans Berujung Laporan ke Polisi

Ilustrasi ambulans.dok.Astra Ilustrasi ambulans.

Viral di media sosial tayangan yang memperlihatkan pengendara mobil mewah Mercedes Benz diduga menghalangi laju ambulans yang tengah membawa ibu hamil. Video tersebut diunggah oleh akun Tiktok bernama @mas.herr, Rabu (16/3/2022)

Diketahui ambulans tersebut tengah membawa pasien ke Rumah Sakit Tangerang. Namun ketika melintas di jalan tol, mobil Mercedes Benz itu terlihat menghalangi di lajur kanan.

Padahal ambulans sudah meminta jalan dengan membunyikan sirene, klakson hingga lampu rotator.

Baca juga: Viral, Video Mercy Diduga Halangi Ambulans Berujung Laporan ke Polisi

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau