JAKARTA, KOMPAS.com - Setelah dikenalkan di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 lalu, Kia Grand Carnival terbaru mendapat perhatian positif dari pecintanya.
Pasalnya, mobil keluarga berharga mulai Rp 786 juta tersebut membawa berbagai perubahan besar dibanding model terdahulunya baik pada sisi eksterior, interior, sampai fitur dan rasa berkendaranya.
Kali ini, redaksi Kompas.com mendapat kesempatan langsung menjajal mobil tersebut. Meski hanya dalam waktu singkat, terdapat beberapa aspek yang berhasil dijajal.
Baca juga: Tak Hanya Rocky, Daihatsu Juga Recall Gran Max dan Luxio
Pertama, mari bahas bagian eksterior mobil. Secara umum, kendaraan ini tampak lebih gagah tapi modern seperti mobil kekinian khususnya pada fasia depan.
Perubahan paling kentara adalah pada grille yang kini berbentuk trapesium dengan garis lebih tegas. Begitu pula dengan lampu utama yang berbentuk jajar dengan ukuran lebih kompak dan garis yang sejajar grille.
Garis-garis tegas juga terlihat pada bagian kap mesin, rumah lampu kabut, dan pada air dam bagian bawah. Dalam bagian itu pula, banyak garis krom yang menegaskan sisi modern di mobil.
Semua bangun yang lebih menyudut ini membuat Grand Carnival tampil lebih modern tanpa membuang beberapa elemen yang menjadi ciri khas dari Grand Sedona.
Kesan menyudut dengan garis tegas juga tampak pada bagian samping eksterior. Mulai dari pilar A, handel pintu, bagian fender, juga dengan tambahan body molding berbentuk trapesium.
Sehingga lekukan umum pada mobil tampak menawan, tidak polos-polos saja alias monoton. Kemudian pada bagian samping, lekukan di bodi sampingnya terlihat tegas.
Membuat Grand Carnival tampak jauh lebih gagah dan tangguh dibandingkan model sebelumnya.
Baca juga: Tingkat Kenyamanan Nonton MotoGP Mandalika Berdasarkan Harga Tiket
Pada bagian belakang, garis-garis tegas juga masih terasa membuatnya semakin tangguh. Adapun prihal pencahayaannya, terlihat lebih kompak dan futuristik dengan desain minimalis.
Hanya saja pada suatu sisi, terlihat jelas bahwa dimensi mobil sangatlah bongsor. Sebab, Grand Carnival memiliki ukuran panjang 5.115 mm, tinggi 1.740 mm, lebar 1.985 mm, dan wheelbase alias jarak sumbu roda 3.060 mm.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.