Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Big Bus Kabin Mewah Racikan Baze, Punya Kasur Lipat

Kompas.com - 18/01/2022, 16:51 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.comModifikasi kabin bus menjadi super mewah memang sedang banyak diminati orang Indonesia. Dengan memodifikasi kabin bus, jadi bisa jalan-jalan dengan nyaman sambil membawa banyak anggota keluarga.

Salah satu karoseri yang biasa meracik interior kendaraan yakni Baze di Bogor, Jawa Barat. Bisa dilihat dari satu unit bus besar dengan sasis Mercedes Benz yang kabinnya dirombak total menjadi sangat nyaman dan canggih.

Bus besar dengan kabin mewah racikan BazeDOK. BAZE Bus besar dengan kabin mewah racikan Baze

Bus ini menggunakan basis dengan bodi buatan Karoseri Adiputro. Pada bagian luar, bodi bus dikelir abu-abu dan menggunakan livery yang kalem. Tambahan aksesori di bagian luar yakni dipasangnya awning otomatis yang bisa dibuka saat bus berhenti.

Baca juga: Tarif Bus AKAP PO Sumber Alam dari Yogyakarta Menuju Jabodetabek

Masuk ke bagian kabin, semua komponen diubah dengan bahan yang jauh lebih premium. Misalnya pada bagian atap dan dinding kini diubah tampilannya jadi berkesan mewah dan ada aksen-aksen ukiran kayu.

Bus besar dengan kabin mewah racikan BazeDOK. BAZE Bus besar dengan kabin mewah racikan Baze

Selain itu, pada bagian jendela juga ditutup dengan gorden untuk menambah privasi penumpang yang ada di kabinnya.

Semua bangkunya diganti dengan model yang lebih mewah serta nyaman, seperti ada fitur leg rest, armrest, bahkan meja.

Kemudian terdapat juga sistem hiburan yang ada di setiap bangku, jadi penumpang tidak bosan selama perjalanan. Hal lainnya yang ada di kabin bus mewah ini adalah ruang istirahat dengan kasur dan dapur, serta toilet di bagian belakang.

Baca juga: Kemenhub Klaim Layanan Bus BTS Makin Digemari

Ruang istirahat punya sekat sendiri yang memisahkan antara tempat duduk dengan tempat istirahat. Di tempat istirahat juga dipasang mesin karaoke dan bangkunya bisa diubah jadi tempat tidur.

Beralih ke bagian belakang, di mana ada pantry dan toilet. Di bagian pantry tersedia kulkas, dispenser dan wastafel. Bagian toilet juga dibuat nyaman dengan menggunakan model duduk.

Bus besar dengan kabin mewah racikan BazeDOK. BAZE Bus besar dengan kabin mewah racikan Baze

AC di kabin bus biasanya beroperasi ketika mesin menyala. Namun untuk bus buatan Baze ini ditambah dengan AC eksternal yang bisa menyala walaupun mesin bus dalam keadaan mati.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com