Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute Baru DAMRI Jakarta-Banyuwangi, Mulai Rp 380.000

Kompas.com - 24/12/2021, 15:52 WIB
Muhammad Fathan Radityasani,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - DAMRI secara resmi meluncurkan rute perdana Jakarta-Banyuwangi, Jumat (24/12/2021). Selain Jakarta, rute tersebut juga beroperasi melalui kota Cirebon, Semarang, Probolinggo, Lumajang dan Jember.

Peluncuran rute tersebut merupakan bentuk komitmen DAMRI dalam meningkatkan pelayanan kepada pelanggan dengan melayani lebih cepat dan lebih baik guna memberikan nilai tambah kepada pengguna jasa transportasi umum, khususnya DAMRI.

DAMRI menyediakan dua kelas layanan bus yang mengisi trayek tersebut, yakni Eksekutif dan Royal Class. Selain itu, tarif yang berlaku menyesuaikan dengan kota tujuan, jadi tidak satu harga.

Baca juga: Berlaku Hari Ini, Simak Syarat Perjalanan Keluar Kota Selama Nataru

Rute baru DAMRI Jakarta-BanyuwangiDOK. DAMRI Rute baru DAMRI Jakarta-Banyuwangi

Berikut jadwal operasional rute Jakarta - Banyuwangi, dengan keberangkatan dari Jakarta, Pool DAMRI Kemayoran pukul 14.00 WIB:

• Tujuan Lumajang/Probolinggo, Rp 325.000 (Eksekutif) dan Rp 375.000 (Royal Class)

• Tujuan Jember, Rp 350.000 (Eksekutif) dan Rp 400.000 (Royal Class)

• Tujuan Banyuwangi, Rp 380.000 (Eksekutif) dan Rp 445.000 (Royal Class).

Untuk keberangkatan dari Cirebon, Terminal Harjamukti pukul 17.30 WIB:

• Tujuan Lumajang/Probolinggo, Rp 285.000 (Eksekutif) dan Rp 337.500 (Royal Class)

• Tujuan Jember, Rp 325.000 (Eksekutif) dan Rp 375.000 (Royal Class)

• Tujuan Banyuwangi, Rp 350.000 (Eksekutif) dan Rp 400.000 (Royal Class).

Untuk keberangkatan dari Semarang/Solo, dari Pool DAMRI Semarang pukul 19.30 WIB dan Pool DAMRI Solo pukul 21.00 WIB:

• Tujuan Lumajang/Probolinggo, Rp 200.000 (Eksekutif) dan Rp250.000 (Royal Class)

• Tujuan Jember, Rp 240.000 (Eksekutif) dan Rp 300.000 (Royal Class)

• Tujuan Banyuwangi, Rp 275.000 (Eksekutif) dan Rp 325.000 (Royal Class).

Baca juga: Viral, Video Pengendara Motor Ugal-ugalan Berakhir Kritis

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau