JAKARTA, KOMPAS.com - PT Serasi Mitra Mobil atau lebih dikenal Mobil88 melaporkan bahwa kinerja atas penjualan mobil bekas di dalam negeri sepanjang tahun ini meningkat hingga 20 persen dibandingkan capaian 2020.
Padahal, dalam waktu bersamaan pandemi Covid-19 masih kerap membayangi berbagai aktivitas, terkhusus pada wilayah Jawa dan Bali.
Selain itu, pemerintah juga menerapkan pembebasan pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) terhadap mobil baru berkapsitas 1.500 cc mulai Maret 2021. Diskon PPnBM ini praktis membuat harga mobil baru lebih murah sehingga lazimnya menekan pasar mobil bekas.
Baca juga: Alasan Pemotor Wanita Kerap Melakukan Kesalahan Saat Berkendara
Presiden Direktur PT Serasi Mitra Mobil Naga Sujady mengatakan, hal tersebut karena masyarakat kini mulai sadar terhadap kesehatan dengan menjaga jarak sosial. Sehingga, keinginan membeli mobil pribadi menjadi lebih kuat.
"Tahun ini memang challenging, tapi bila dibandingkan tahun lalu sudah mampu tumbuh 15 persen sampai dengan 20 persen," katanya dalam diskusi virtual, Kamis (23/9/2021).
Belum lagi, setiap pembelian mobil bekas dari Mobil88 sudah menjalani proses yang steril seperti penyemprotan disinfektan secara menyeluruh. Sehingga, perseroan menjamin kesehatan dan kebersihannya.
Hanya saja, Sujady tidak menyebutkan secara rinci pertumbuhan terkait melalui jumlah volume mobil terjual. Termasuk produk atau model apa saja yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia.
Pada kesempatan sama, ia pun menyebut bahwa pihaknya akan mengandalkan penjualan dari kanal e-commerce baru yaitu mo88i (mobi).
Baca juga: Pertamina Mulai Salurkan Solar Standar Euro 4 untuk Industri Otomotif
Sebab dalam layanan yang sudah teritgerasi dengan ekosistem Astra tersebut, konsumen bisa melakukan transaksi jual, beli, dan tukar tambah mobil bekas secara mudah.
"Platform digital mo88i menyuguhkan layanan terintegrasi mulai dari pembelian, penjualan, hingga tukar tambah. Dengan mengoptimalkan ekosistem Grup Astra, kami berkomitmen untuk memberikan solusi total yang berkesinambungan,” ujar Presiden Direktur PT Serasi Autoraya Yosafat Siregar.
Aplikasi ini juga bisa membantu memberikan saran dan konsultasi melalui live chat mengenai pilihan mobil, harga, hingga info pembiayaan dan asuransi. Selain itu, pembayaran booking kendaraan ataupun down payment pun bisa dilakukan.
Kemudian, calon pembeli juga bisa meminta untuk melakukan pengujian mobil sebelum membelinya (home test drive). Bila mobil yang diinginkan belum ada, pelanggan pun bisa melakukan pre-order.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.