Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Cerai dengan Yamaha, Vinales Pamer Motor Aprilia RS-GP21

Kompas.com - 31/08/2021, 13:21 WIB
Gilang Satria,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

MISANO, KOMPAS.com - Maverick Vinales sudah siap debut menjajal Aprilia RS-GP21 di Misano. Mantan pebalap Yamaha itu juga tak sungkan memamerkan motor barunya.

Vinales akan menjajal Aprilia RS-GP di sirkuit Misano untuk pertama kalinya. Pebalap asal Spanyol itu dijadwalkan melakukan tes selama dua hari pada Selasa (31/8/2021).

Baca juga: Begini Cara Mengurangi Risiko Cedera Saat Jatuh dari Motor

Pada Senin pagi, Vinales, istri dan bayi mereka naik pesawat ke Italia ke San Marino, Italia. Di sana Vinales sudah ditunggu oleh kru tim pabrikan asal Noale tersebut.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Maverick Vin?ales (@maverick12official)

Melalui akun Instagram, Vinales menunjukkan kepada para penggemarnya pendekatan pertamanya terhadap motor barunya.

“Lebih dari siap untuk menekan! Semua siap untuk besok," tulis Vinales mengutip Tuttomotoriweb, Selasa (31/8/2021).

Vinales tidak sendirian di trek, karena Ducati juga akan melakukan tes dengan Michele Pirro. KTM akan digawangi Dani Pedrosa, sedangkan Stefan Bradl melanjutkan pengembangan Honda RC213V.

Baca juga: Rawan Korsleting, Jangan Asal Ganti Lampu Mobil

Aleix Espargaro saat sesi tes Qatar pada MotoGP 2021Dok. Aprilia Aleix Espargaro saat sesi tes Qatar pada MotoGP 2021

Meski demikian tidak akan ada Aleix Espargaro. Pebalap yang berhasil membawa Aprilia podium di GP Inggris itu akan beristirahat meski secara teknis bisa saja ikut sesi tes.

“Saya harap di antara kami berdua, kami dapat membuat perkembangan yang baik dari motor 2022”, komentar Aleix selama di GP Silverstone.

“Saya akan membicarakannya dengan Rivola selama tes sehingga dia dapat memberi tahu saya, karena Maverick akan berada di atas motor, tetapi saya tidak akan pergi ke Misano, saya harus berada di rumah,” kata Aleix.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau