Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/08/2021, 12:51 WIB
Aprida Mega Nanda,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - ExxonMobil Lubricants Indonesia baru saja meluncurkan pelumas mesin kendaraan roda empat berbahan bakar diesel, yakni varian Mobil Delvac MX 15W40 Limited Edition.

Salah satu keunikan dari Mobil Delvac MX 15W40 Limited Edition ini adalah memiliki warna dan bentuk dari kemasan yang berbeda dan terlihat lebih maskulin.

Didominasi warna full body dan tutup botol hitam, aksen kuning yang khas, serta ukiran tulisan limited edition di bagian kanan bawah yang memperkuat kesan eksklusif.

Mobil Delvac merupakan merek kelas dunia yang menyediakan solusi pelumasan canggih dengan teknologi produksi yang sama dengan pelumas Mobil 1 yang dipakai untuk mobil RB16B di ajang Formula 1, dengan tujuan untuk meningkatkan kenyamanan konsumen dalam berkendara.

Baca juga: IPCC Mau Bangun Charging Station Mobil Listrik di Pelabuhan

Mobil Delvac MX 15W40 Limited Edition.
ExxonMobil Lubricants Indonesia Mobil Delvac MX 15W40 Limited Edition.

Kehadiran Mobil Delvac MX 15W40 Limited Edition sekaligus untuk merayakan komitmen ExxonMobil Lubricants selama hampir satu abad memberikan teknologi pelumasan terdepan untuk mendukung pengalaman terbaik berkendara dalam kota bagi konsumen.

Baca juga: Ini Aturan Naik Transportasi Umum Selama PPKM Level 3

“Dengan hadirnya Mobil Delvac MX 15W40 Limited Edition ini merupakan wujud komitmen kami selama hampir satu abad dalam menyediakan pelumasan terbaik kendaraan Anda. Bagi para pemilik kendaraan roda empat berbahan bakar diesel, tingkatkan kinerja mesin penggunaan bahan bakar dengan menggunakan pelumasan terbaik dari Mobil Delvac 15W40 Limited Edition,” ucap Rommy Averdy Saat, Mobil Consumer Brand General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia, dalam keterangan resmi.

Mobil Delvac MX Limited Edition tersedia untuk jangka waktu terbatas di bulan Agustus sampai dengan bulan November 2021 dan akan didistribusikan pada mitra bengkel dalam skala nasional.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com