Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PPKM Diperpanjang, Mitsubishi Indonesia Masih Optimistis Capai Target

Kompas.com - 19/08/2021, 11:02 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) meyakini bahwa kinerja penjualan mobil di pasar dalam negeri pada semester II/2021 bisa semakin baik meski masih terdapat pandemi Covid-19.

Sebab, saat ini daya beli masyarakat tengah bergerak positif dibanding satu tahun lalu. Kemudian, pemerintah juga turut memberikan dukungan melalui beragam instrumen untuk membantu pemulihan industri dan bisnis.

"Misalkan saja insentif pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) hingga akhir tahun 2021. Tetapi memang tidak bisa dimungkiri, PPKM yang ketat kini mengurangi demand dan penjualan," ujar Director of Sales and Marketing PT MMKSI Irwan Kuncoro dalam diskusi virtual, Rabu (18/8/2021).

Baca juga: Imbas Insentif PPnBM, Penjualan Mitsubishi Indonesia Bergerak Positif

"Jika kita melihat keadaan pasar di tengah pandemi Covid-19, agaknya saat ini sudah jauh membaik dibandingkan tahun lalu. Kita pun memiliki keyakinan pandemi akan terus membaik sehingga kinerja positif selama semester satu berlanjut di semester kedua (Juli-Desember)," lanjut dia.

Atas optimisme itu, MMKSI bertekad untuk tidak mengubah target penjualan tahunannya di dalam negeri. Tapi, sesuai dengan kebijakan perusahaan Irwan tidak menyebutkan volume pastinya.

Dalam upaya mencapai kesuksessan di enam bulan ke depan, MMKSI telah merancang beberapa strategi. Satu diantaranya ialah memperkuat dari sisi digital marketing.

Baca juga: Kapan Nissan Hadirkan Mobil Listrik yang Lebih Murah?

"Sesuai dengan tren yang bergeser di mana konsumen lebih go virtual dan online, jadi strategi utama kita di situ. Kita juga akan banyak memberikan fleksibilitas bagi mereka agar lebih mudah mengakses channel kami," ucap dia.

Selain itu, Mitsubishi Indonesia juga akan mengoptimalkan kinerja pabrik agar jumlah antrean kendaraan bermotor yang sedang mengular kini bisa segera berkurang secara signifikan.

"Kita belum tahu kapan PPKM berakhir, kalau pembebasan PPnBM sudah pasti di Agustus. Jadi kami juga akan fokus memaksimalkan produksi untuk memenuhi permintaan konsumen," ujar Tetsuhiro Tsuchida, Director of Sales & Marketing Division PT MMKSI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Komentar
adakah yg ikhlas isikan ovo saya di no 087880534248 buat beli makan trimkasih.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
[FULL] Kapolri soal Pantauan Arus Mudik Lebaran 2025: Fatalitas dan Keamanan Lebih Baik dari Tahun
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau