Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjualan Mobil Mitsubishi Mulai Bergairah di Juli 2021

Kompas.com - 16/08/2021, 16:41 WIB
Ruly Kurniawan,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), mencatatkan hasil positif atas pertumbuhan penjualan ritel kendaraan penumpang dan kendaraan niaga ringan pada periode Juli 2021.

Perseroan mencatat, jumlah kendaraan yang didistribusikan dari diler mencapai 9.122 unit dengan pangsa pasar 15,4 persen. Capaian ini juga sekaligus yang tertinggi selama tahun fiskal 2021.

"Hal tersebut menandai peningkatan penjualan 4,8 persen atau 418 unit dari bulan sebelumnya, Juni 2021," kata Naoya Nakamura, Presiden Direktur MMKSI, dalam rilisnya.

Baca juga: Suzuki Catat Peningkatan Penjualan Kendaraan Niaga

-Dok. Instagram/mitsubishimotorsid -

Lebih rinci, pada segmen kendaraan penumpang MMKSI mencatat penjualan 6.080 unit, dan di segmen kendaraan niaga ringan MMKSI mencatat penjualan 3.042 unit.

Model Mitsubishi Xpander, termasuk varian Xpander Cross, mendominasi kontribusi terhadap keseluruhan penjualan MMKSI lebih dari 50 persen.

Sementara itu, Mitsubishi L300 berkontribusi 22,6 persen dan Mitsubishi Pajero Sport dengan kontribusi 16,3 persen.

“Model Xpander termasuk Xpander Cross terus memperkuat posisinya sebagai model favorit konsumen yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan konsumen Indonesia," kata Nakamura.

Baca juga: Ini Tarif Bus AKAP Sumber Alam dari Jabodetabek Menuju Yogyakarta

Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition 2021KOMPAS.COM/STANLY RAVEL Mitsubishi Xpander Cross Rockford Fosgate Black Edition 2021

"Penerimaan pasar yang tetap baik ini dibuktikan peningkatan penjualan dan pangsa pasar di segmennya. Posisi Xpander semakin kuat sebagai kendaraan yang dilengkapi dengan berbagai fitur dan keunggulan yang tetap relevan," lanjut dia.

Berikut rincian penjualan ritel Mitsubishi Motors Indonesia pada Juli 2021:

1. Model Xpander (termasuk Xpander Cross) memimpin segmen small MPV dengan pangsa pasar lebih dari 37 persen atau setara volume 4.569 unit.

2. Pajero Sport meraih lebih 37 persen pangsa pasar di segmen medium SUV 2.500 cc baik 4x2 maupun 4x4 dengan terjual 1.489 unit

3. Mobil niaga ringan L300 mempertahankan posisi sebagai pemimpin segmen small Pick-Up 4x2 dengan pangsa pasar lebih 66 persen atau volume 2.066 unit.

4. Mitsubishi Triton mempertahankan posisi sebagai pemimpin Pick-Up 4x4 dengan pangsa pasar lebih 61 persen, setara volume 947 unit

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com