7. Jorge Lorenzo
Ketika Jorge Lorenzo bergabung dengan Yamaha pada 2008, Rossi melihat Lorenzo sebagai penyusup. Musuh dalam selimut.
Rossi minta memakai ban Bridgestone, sedangkan Lorenzo mendapat ban Michelin. Benar saja, Rossi menjadi juara dunia, tetapi suasana di Yamaha jadi panas sehingga keduanya dipisahkan sekat di tengah garasi.
8. Honda
Rossi pindah ke kelas premier pada tahun 2000 bersama Honda. Sejak itu, dia berhasil merebut tiga juara dunia pada 2001, 2002, dan 2003, memakai kru yang diwarisi dari Mick Doohan.
Rossi dikabarkan kesal dengan sikap Honda yang meyakini gelar juara itu karena kemampuan motor, bukan karena skill yang dimiliki.
Ketika Rossi mengumumkan akan pindah ke Yamaha pada 2004, Manajer Honda Suguru Kanazawa berkata, "Jika Rossi pergi, kami akan membuat motor yang lebih baik dan menghancurkannya."
Namun, hal itu tidak pernah terjadi dan Rossi malah membawa kesuksesan bagi Yamaha. Sejak saat itu, Rossi telah keluar dari daftar orang yang bakal diberikan kartu Natal oleh Honda.
9. Bisnis
Rossi merupakan pengusaha andal. Dia memimpin kerajaan kecil, mulai tim balap, akademi, dan bisnis apparel, yaitu VR46 Apparel, yang membuat merchandise para pebalap dan tim.
Rossi pernah memiliki 15 pebalap top sebagai klien yang mana salah satunya Marc Marquez. Marc kemudian berhenti memakai VR46 Apparel usai kejadian 2015 di Sepang, Malaysia.
10. Luca Marini
Ayah Valentino Rossi, Graziano Rossi, merupakan mantan pebalap. Selama kariernya, Graziano tampil cukup baik di kelas 250cc karena pernah memenangi tiga GP.
Graziano telah lama bercerai dari ibu Rossi, yaitu Stefania Palma, yang kemudian menikah lagi dengan Massimo Marini dan memiliki putra kedua, Luca Marini.
Rossi kemudian mengambil saudara tirinya dan menjadikannya sebagai pebalap berprestasi.
“Soalnya, Luca dan Valentino mendapatkan bakat mereka dari ibu mereka, bukan dari ayah mereka,” kata Graziano.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.