JAKARTA, KOMPAS.com - Skuter sebenarnya bukan menjadi model yang dikenal dari merek BMW Motorrad. Namun beberapa tahun terakhir popularitas skuter membuat BMW Motorrad juga menghadirkan model motor perkotaan tersebut.
Salah satunya adalah BMW C400X yang ditawarkan di Indonesia bersama dengan model C400GT.
Skuter dengan banderol Rp 259 juta off the road ini menampilkan desain dan juga fitur kelas pabrikan Eropa.
Baca juga: Tes Konsumsi BBM Skutik Gambot BMW C400X, Boros Enggak?
Fitur tersebut antara lain lampu LED dengan DRL khas BMW, pengereman ABS, rem cakram ganda, tombol keyless, sampai kehadiran BMW Flexcase untuk ruang bagasi yang lebih besar. C400X menggunakan mesin 350 cc satu silinder yang menghasilkan tenaga 34 tk.
Seperti apa review skuter besar BMW ini? Simak video berikut
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.