LONDON, KOMPAS.com - Yamaha XSR125 resmi meluncur di Eropa. Di Benua Biru, motor sport heritage itu mengusung mesin lebih kecil ketimbang yang ada di Indonesia.
Mengutip Motorbeam, secara garis besar XSR 125 Eropa tidak beda jauh dengan yang ada di Asia Tenggara. Perbedaan yang paling kentara yaitu balutan warna yang lebih berani.
Baca juga: Pentingnya Cek Takaran Oli Mesin Mobil
XSR 125 punya tiga pilihan warna yaitu merah, kuning dan hitam yang sporty. Tiap warna dihiasi grafis sederhana d bagian tangki untuk menguatkan kesan retro.
Yamaha XSR 125 mengusung suspensi depan upside down 37 mm dengan jarak main 130 mm dan suspensi tunggal di belakang dengan jarak main 110 mm.
Pengereman depan pakai cakram 267 mm dan belakang cakram 220 mm. Pelek palang 10 lingkat 17 inci, ukuran ban depan 110/70 dan ban belakang 140/70.
Baca juga: Berapa Lama Waktu yang Ideal Panaskan Mesin Mobil?
XSR 125 memiliki bobot 140 kg. Tangki bahan bakar 11 liter, ground clearance atau jarak terendah dari tanah 160 mm, dan tinggi jok 815 mm.
Di Inggris Yamaha XSR 125 dibanderol 4.450 poundsterling atau setara Rp 89 jutaan. Motor akan mulai tersedia di dealer bulan depan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.