Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Benar Mengecas Baterai Mobil Listrik

Kompas.com - 19/04/2021, 13:15 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Baterai pada mobil listrik merupakan komponen yang vital. Selain itu, harganya pun sangat mahal. Maka itu, penting untuk mengetahui cara mengecas baterai tersebut dengan benar.

Junardi Hwangshuwei, anggota Komunitas Sepeda/ Motor Listrik (Kosmik) Indonesia, kepada Kompas.com, mengatakan, sangat tidak disarankan jika menggunakan sepeda listrik, motor listrik, atau mobil listrik, sampai daa pada baterainya benar-benar habis.

Baca juga: Mudah Merawat Baterai Mobil Listrik, Cukup Perhatikan 2 Hal Ini

"Setidaknya, saat kondisi baterai tersisa 25 persen, harus segera dicas. Tidak masalah jika dicasnya tidak sampai penuh," ujar Junardi, saat dihubungi Kompas.com, beberapa waktu lalu.

DFSK mulai buka pemesanan untuk mobil listrik Gelora EKompas.com/Donny DFSK mulai buka pemesanan untuk mobil listrik Gelora E

Menurutnya, jika kendaraan listrik sering digunakan sampai baterainya benar-benar habis, efeknya baterai akan cepat rusak.

"Cara yang paling baik adalah dicas tiap habis digunakan. Namun, sebelumnya dinginkan terlebih dahulu. Dicas singkat saja, selama satu jam, lalu dinginkan, baru digunakan lagi," kata Junardi.

Baca juga: Perawatan Mobil Listrik Tidak Sesulit Mobil Bensin

Head of After Sales Service Group PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) Boediarto, mengatakan, pemilik kendaraan listrik dapat memaksimalkan metode pengisian daya normal atau fasilitas home charging dengan arus tinggi, kecuali diperlukan.

"Jika konsumen hanya dapat menggunakan metode quick charging, kami rekomendasikan untuk tetap menggunakan metode pengisian daya normal setidaknya sekali dalam dua minggu," kata Boediarto.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com