Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marc Marquez Bakal Unjuk Gigi di MotoGP Portugal

Kompas.com - 13/04/2021, 07:22 WIB
Aprida Mega Nanda,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Genap sembilan bulan sejak terakhir kali pebalap andalan Honda Marc Marquez mengaspal di lintasan balap MotoGP. Alasannya, karena harus menjalani pemulihan karena cedera lengan kanan yang dideritanya saat seri pembuka MotoGP Jerez 2020.

Kini rider dengan nomor punggung 93 itu siap unjuk gigi kembali ke lintasan balap setelah mengantongi izin dari dokter yang menanganinya.

Kabar baik itu pun langsung mendapat respons dari berbagai pihak. Salah satunya adalah Manajer Pramac Racing Team Francesco Guidotti. Ia yakin bahwa Marc Marquez akan langsung tampil kuat di MotoGP Portugal 2021.

Baca juga: Saat Kakak Beradik Adu Balap, Ini Daftar Pebalap Bersaudara di MotoGP

“Mungkin dia akan lebih berhati-hati, agar tidak terjatuh lagi. Tapi saya yakin Marc Marquez tidak akan kehilangan kemampuannya, dia akan tetap kuat,” ujar Guidotti dikuti dari MotoGP, Senin (12/4/2021).

Jorge Lorenzo saat menjadi rekan setim Marc Marquez di Repsol Honda TeamMOHD RASFAN Jorge Lorenzo saat menjadi rekan setim Marc Marquez di Repsol Honda Team

Guidotti mengatakan, cedera seperti ini bukanlah pertama kalinya di alami oleh Marquez. Pada tahun 2011, pebalap asal Italia itu sempat kehilangan pengelihatannya setelah kepalanya terbentur pada sesi latihan bebas pertama Moto2 Malaysia di Sirkuit Sepang.

“Dan sekarang, jika dibandingkan dengan dulu, saya rasa dia lebih kuat secara psikologis,” katanya.

Baca juga: Joan Mir Mulai Merasakan Tekanan Menyandang Gelar Juara Dunia

Bicara soal juara dunia, Guidotti yakin Marquez bisa mencetak poin dengan mudah. Sebab, pada MotoGP 2019 dirinya berhasil memenangkan gelar juara dunia dengan mencetak dua kali lipat poin dari posisi ketiga pada akhir klasemen.

“Jadi baginya memulihkan 40 poin bukanlah masalah besar. Rider lain menunggunya dengan keinginan untuk mengalahkan Marquez di lintasan, tetapi saya yakin mereka juga memiliki ketakutan jika itu tidak berhasil,” ucap Guidotti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com