Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yamaha XS650 American Bobber, Keterbatasan Bukan Alasan

Kompas.com - 09/01/2021, 11:21 WIB
Donny Dwisatryo Priyantoro,
Aditya Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski dengan keterbatasan, tapi hasil maksimal yang memuaskan tetap dapat diraih. Begitulah yang dirasakan oleh Albertus Grassy, builder dari Surya Motoworx, pada motor custom buatannya.

Motor custom dengan basis Yamaha XS 650 ini dibangun dengan konsep American Bobber. Konsep yang diusung dibuat dengan jelas dan menarik perhatian.

Baca juga: Kawasaki W175 Bobber, Hadiah Ridwan Kamil untuk Si Cinta

Grassy mengatakan, dirinya memaksimalkan pembuatan motor ini agar konsepnya terlihat jelas dan bisa menarik perhatian. Seban, motor ini dibangun sengaja untuk diikutkan dalam Kustomfest 2020.

Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya MotorworxDok. Kustomfest Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya Motorworx

"Dengan memanfaatkan modal dan bahan yang minimalis, menjadi hasil yang maksimal. Dengan bergaya bobber, kami membangun motor ini spesial untuk ikut Kustomfest," ujar Grassy, dalam keterangan resminya.

Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya MotorworxDok. Kustomfest Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya Motorworx

Dalam pengerjaannya, Surya Motoworx tak melakukannya sendiri. Mereka berkolaborasi dengan seniman lain untuk urusan painting.

"Karena kami juga ingin membangun relasi dengan seniman lain. Khususnya di daerah Ambarawa karena reputasi besar dan berkembang di dunia custom culture," kata Grassy.

Baca juga: Royal Enfield Interceptor 650 Bobber, Ubahan Minor tapi Mengena

Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya MotorworxDok. Kustomfest Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya Motorworx

Tidak perlu terlalu idealis untuk membuat semuanya serba custom atau handmade. Dengan keterbatasan yang ada, Surya Motoworx masih bisa mengandalkan aksesori aftermarket dan mengubahnya tetap nikmat dipandang saat terpasang di motornya.

Untuk kaki-kakinya, motor custom bergaya bobber ini dibuat dengan cara full custom dan diberi sentuhan akhir berupa lapisan krom agar terlihat elegan.

Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya MotorworxDok. Kustomfest Yamaha XS 650 bergaya American Bobber garapan Surya Motorworx

"Melalui motor ini, kami memiliki harapan yang sederhana, yakni karya ini bisa dinikmati semua kalangan dan dapat menginspirasi orang lain," ujar Grassy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com