Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS

KILAS

Di IOOF 2020, Rifat Sungkar dan Ringgo Agus Sosialisasikan Produk Unggulan Mitsubishi

Kompas.com - 28/08/2020, 18:16 WIB
Inadha Rahma Nidya,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Brand Ambassador Mitsubishi Motors Indonesia Rifat Sungkar bersama Duta Pinter Bener untuk model Mitsubishi Xpander Ringgo Agus, akan menyosialisasikan produk unggulan Mitsubishi Motors di Indonesia, dalam ajang Indonesia Otomotif Online Festival (IOOF) 2020.

Dipandu Gading Marten dan Baim Wong, mereka akan berbagi informasi seputar produk, penawaran menarik, serta pengalaman dengan mobil Mitsubishi Motors melalui tayangan khusus berbentuk video.

Adapun produk yang menjadi sorotan adalah Mitsubishi Xpander, Mitsubishi Xpander Cross, serta Xpander AP4 yang dikembangkan Xpander Rally Team.

Hal tersebut dapat terwujud karena PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), selaku distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC), berpartisipasi dalam IOOF 2020.

Baca juga: Mitsubishi Punya Promo Menarik di IOOF 2020

Sebagai informasi, IOOF merupakan festival otomotif virtual pertama di Asia Tenggara, yang diselenggarakan atas kolaborasi Google Indonesia dengan Gridoto, Kompas Gramedia Group.

Berlangsung mulai Selasa (25/8/2020)-Sabtu (29/8/2020), IOOF diselenggarakan dengan konsep mengambil alih perhatian pengguna internet di Indonesia, dan memberi fokus utama pada segmen otomotif melalui aktivitas digital marketing berupa konten dan promosi menarik.

Tujuan dari IOOF sendiri adalah memicu ketertarikan pasar untuk melakukan pembelian kendaraan baru, dengan memaksimalkan produk dan layanan Google beserta partnernya.

President Director PT MMKSI Naoya Nakamura mengatakan IOOF 2020 merupakan terobosan baru untuk memicu pasar dan industri otomotif di tengah kondisi pandemi Covid-19.

"Kegiatannya memungkinkan kami tetap terhubung dengan masyarakat dan konsumen setia Mitsubishi. Kami mengajak masyarakat berpartisipasi,” kata Naoya Nakamura, seperti dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga: Dapatkan Promo Menarik Mitsubishi Xpander Terbaru di Pameran Virtual Ini

Dalam pelaksanaannya, MMKSI akan hadir dalam empat segmen tayangan spesial di platform Youtube. Salah satunya dapat disaksikan pada Sabtu (29/8/2020), di akun Youtube GridOto.

Tak hanya mendapat informasi mengenai produk unggulan Mitsubishi Motors di Indonesia, pada IOOF 2020, konsumen juga bisa mendapat penawaran menarik melalui program MERDEKA! dari MMKSI.

Kemudian dari kerja sama MMKSI dengan Dipo Star Finance, konsumen juga bisa menikmati promo spesial tambahan untuk pemesanan kendaraan Mitsubishi Motors.

Penawaran yang dimaksud adalah gratis asuransi Mitsubishi Xpander dan Mitsubishi Xpander Cross selama tiga tahun, serta bebas biaya administrasi untuk seluruh kendaraan penumpang Mitsubishi Motors di Indonesia (Pajero Sport, kecuali varian Dakar Ultimate 4x2, Xpander, Xpander Cross, Eclipse Cross, dan Outlander PHEV).

Baca juga: Mitsubishi Tawarkan Pembiayaan Bunga Nol Persen di Ajang IOOF 2020

Untuk mendapat promo tersebut, cukup registrasi pada www.mitsubishi-motors.co.id/ioof, dan ikuti petunjuk yang diberikan berupa submit form registrasi, serta simpan dan tunjukkan kode unik kepada tenaga penjual diler resmi ketika melakukan transaksi pemesanan kendaraan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau