JAKARTA, KOMPAS.com - Honda CBR250RR SP resmi meluncur di Indonesia. Motor sport 250cc itu hadir dengan perbaikan tenaga serta tambahan fitur baru seperti slipper clutch dan quickshifter.
Di Jepang meski baru akan meluncur September 2020 mendatang, fitur quickshiter disebut bakal bisa dibeli terpisah. Konsumen bisa mendapat piranti tersebut dengan merogoh 25.300 yen atau setara Rp 3,47 juta.
Baca juga: Bus Double Glass yang Tidak Mengganggu Pemandangan Penumpang
Tapi rupanya di Indonesia tidak. Seperti disebutkan Ahmad Muhibbuddin, Head of Corporate Communication Astra Honda Motor (AHM), bahwa piranti quickshifter di CBR250RR SP tidak dijual terpisah.
"Di Indonesia belum dijual," kata Muhib singkat kepada Kompas.com, Senin (27/7/2020).
Baca juga: Jalani Uji Coba Tahap Dua, Xpander AP4 Dapat Masukan Berharga
Quickshifter merupakan fitur yang memungkinkan pengendara pindah gigi tanpa menarik tuas kopling. Adapun quickshifter pada CBR250RR 2020 ini punya empat mode yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan.
Empat mode itu yakni mengaktifkan quickshifter untuk menaikkan dan menurunkan gigi (upshift dan downshift), untuk menaikkan gigi saja (upshift), untuk menurunkan gigi saja (downshift), dan quickshifter off.
Honda CBR250RR SP merupakan motor 250cc 2-silinder pertama kali pakai quickshifter. Sedangkan Kawasaki ZX-25R jadi motor 250 cc 4-silinder pertama yang dibekali fitur serupa.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.