Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Punya Varian Baru, Peugeot Pede Kerek Target Tiga Kali Lipat

Kompas.com - 18/02/2020, 10:42 WIB
Ruly Kurniawan,
Agung Kurniawan

Tim Redaksi

SURAKARTA, KOMPAS.com - PT Astra International Tbk - Peugeot Sales Operation (Astra Peugeot) cukup bangga atas capaiannya tahun lalu di pasar nasional.

Berdasarkan catatan Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan wholesales mobil premium asal Perancis ini mampu mencapai 129 unit atau naik sekitar 80 persen dari tahun-tahun sebelumnya, tapi turun 10 unit dibanding 2018.

"Tahun lalu, hanya mengandalkan GT line series kita bisa mencapai sekaligus mempertahankan penjualan di 129 unit. Tahun ini, karena ada varian Allure Plus, kami yakin bisa mencapai 300-an unit," kata Finance & Marketing Department Head Astra Peugeot Fadjar Tjendekia di Surakarta, Jawa Tengah, Senin (17/2/2020).

Baca juga: Era Mobil Listrik, Peugeot Pilih Sikap Tunggu Bola

Peugeot 5008 Allure PlusKOMPAS.com/Gilang Peugeot 5008 Allure Plus

"Adapun model paling laris selama 2019 adalah 3008. Tapi akhir-akhir ini mulai keterbalikannya, lebih banyak 5008 dibanding 3008," lanjut dia.

Sebagaimana diketahui, 3008 Allure Plus dan 5008 Allure Plus yang baru saja diluncurkan pada awal Februari 2020 merupakan varian entry level Peugeot Indonesia.

Dibandingkan dengan varian GT line, ada perbedaan harga sebesar Rp 80 juta - Rp 120 juta. Masing-masing model dihargai Rp 670 juta (3008) dan Rp 720 juta (5008) on the road DKI Jakarta.

Interior Peugeot 5008 Allure PlusKOMPAS.com/Gilang Interior Peugeot 5008 Allure Plus

Perbedaan varian Allure Plus dengan GT line sendiri sebenarnya tidak begitu signifikan. Hanya ada pembeda di fitur dan kelengkapan seperti dimensi yang lebih lapang, navigasi untuk pengemudi, dan beberapa garis-garis tegas di interior.

"Sasaran konsumen untuk varian Allure Plus adalah orang yang ingin naik kelas dari mobil biasa ke mobil Eropa (premium). Kemudian, sesuai dengan komitmen kita yakni tiap tahun ada produk baru, pada pameran GIIAS 2020 Peugeot akan menghadirkan sesuatu yang menarik. Ditunggu saja," ucap Fadjar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com