Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Napak Tilas Generasi Toyota Corolla di Indonesia

Kompas.com - 13/09/2019, 19:01 WIB
Stanly Ravel,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Generasi ke-12 Toyota Corolla resmi mendarat di Indonesia yang masuk dalam keluarga Altis. Seperti diketahui, untuk pasar Indonesia, ada tiga varian Altis yang bisa dipilih, yakni Tipe G, V, dan Hybrid yang menjadi model tertingginya.

Melihat dari latar belakangnya, nama Corolla memang sudah cukup mendunia. Sejak meluncur pertama kali pada 1966, secara global penjualanya sudah mencapai 47,6 juta unit di seluruh dunia.

Sementara di Tanah Air, menurut Direktur Pemasaran Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi, Corolla merupakan pionir sedan Toyota di Indonesia dengan penjualan yang sudah menyentuh angka 147.000 unit.

Baca juga: Toyota Corolla Altis Menawarkan Teknologi Keselamatan Baru

Corbet

Rekam jejak Corolla di Indonesia sudah dimulai sejak 1971 pada generasi keduanya, bahkan kabarnya sedan yang memiliki julukan Corbet alias Corolla Betawi ini pun sempat dirakit di Indonesai. Tampilan sangat berbeda jauh dengan yang ada sekarang.

Generasi kedua Toyota Corolla Generasi kedua Toyota Corolla

Corolla generasi kedua yang muncul dari 1971 hingga 1974 ini dibekali mesin 3K berkubikasi 1.200 cc dengan transmisi manual empat percepatan. Kesuksesanya bukan hanya sebagai mobil pribadi, tapi juga dijadikan armada taksi pada saat itu.

Corvet

Pada 1975, Toyota melahirkan generasi ketiga di Indonesai yang berkibar hingga 1979. Secara mesin, tidak berbeda karena masin menggunakan kode yang sama, 3K (E30) dengan kubikasi 1.200 cc.

Meski demikian, model ketiga dari Corolla ini cukup mendapat rombakan desain yang signifikan pada tampilan depan serta buntut belakangnya lebih boxy. Model ini pun punya julukan sendiri di Indonesia, yakni Corolla Veterran aka Corvet.

DX

Memasuki tahun 1980, Toyota kembali memproduksi generasi keempat Corolla. Karakteristik desainya pun berubah total, menjadi lebih kotak dan meninggalkan konsep ovalnya.

Corolla DX Corolla DX

Boleh dibilang model ini sampai dengan sekarang menjadi yang paling populer di kalangan pecinta mobil retro Jepang. Buat yang belum mengenal, generasi keempat dari Corolla ini tenar dengan sebutan Corolla DX yang menggunakan mesin 1.300 cc

Baca juga: Toyota Corolla Altis Kini Tanpa Mesin 2.0 L

Bahkan konon kabarnya sedan yang beredar hingga 1984 ini pun kerap dijuluki sebagai mobil "istri simpanan".

GL

Transisi desain kembali terjadi pada 1985 ketika turunan kelima Corolla mengaspal hingga 1987. Model ini juga memiliki sebutan sendiri, yakni Corolla GL dengan perubahan yang tak kalah siginifikan.

Mulai dari desain yang dirancang mengikuti tren sedan Eropa, mesin baru dengan kode 2A 1.300 cc lima percepatan manual, sampai pergeseran sistem penggerak dari sebelum belakang, pindah jadi penggerak depan demi mengejar kenyamanan dan efesiensi.

Generasi kelima Corolla Generasi kelima Corolla

Twincam

Tahun 1988 sampai 1992, generasi keenam Corolla hadir dengan desain yang lebih revolusioner. Model yang dikenal dengan nama Twincam ini juga menjadi salah satu buruan para kolektor hingga saat ini.

Julukan teresebut diberikan karena Toyota membenamkan mesin camshaft ganda atau yang disebut Twincam. Selain desain yang lebih menarik, teknis ubahan lain juga banyak dilakukan, seperti penggunaan power window dan power steering.

Baca juga: Spesifikasi Lengkap Generasi ke-12 Toyota Corolla Altis

Menariknya, pada generasi keenam ini Toyota menawarkan Corolla dalam empat pilihan, mulai dari tipe sedan bermesin 1.3 SE, 1.6 SE, 1.6 GTi, dan Liftback 5-door bermeisn 1.6.

Greco

Keturunan ketujuh Corolla hadir pada 1993 sampai 1997. Selain model yang berubah, Toyota pun kembali mengadopsi lekukan-lekukan oval pada desain Corolla yang memiliki dua pilihan mesin, yakni SE 1.300 cc, dan 4A-FE berkubikasi 1.600 cc.Tahun berikutnya, urusan mesin hanya menggunakan 1.600 cc saja.

Great Corolla Club Tangerang Raya (GCCTR)istimewa Great Corolla Club Tangerang Raya (GCCTR)

Model ini juga cukup sukses di Indonesia karena desainya yang dianggap tampil sporty dan benar-benar baru. Kabarnya pada era Greco, Toyota sempat melakukan facelift hinggga empat kali.

All New Corolla

Selang berjalannya waktu, masa kejayaan Greco pun pudar dan diganti dengan New Corolla di tahun 1998 sampai 2000. Sebenarnya bentuknya tidak beda jauh, tapi untuk memberikan kesan yang benar-benar fresh, Toyota pun mempersenjatai beberapa fitur baru, seperti ABS, dual airbag, dan lain sebaginya.

Altis

Perubahan selera membuat Toyota kembali melakukan revolusi besar-besaran pada Corolla. Mengedepanan tampilan yang lebih besar, Corolla pun akhirnya menjelma menjadi Altsi yang dimulai dari 2001 hingga 2006.

Wajah baru Corolla Generasi ke-11Zulkifli BJ Wajah baru Corolla Generasi ke-11

Pada model ini pun terjadi pergeseran karakter Corolla, dari semula sebuah sedan kompak menjadi elegan. Boleh dibilang 80 persen ekteriornya berubah total karena panjang dan lebarnya juga ikut terkoreksi.

Kabarnya generasi sembilan Corolla yang juga menjadi generasi perdana Altis keluar dalam dua versi, yakni bermesin on-VVTi dan VVT-i.

Grand Altis

Perjalanan Corolla Altis kembali berlanjut di 2007 sampai 2013 yang merupakan generasi ke-10 bagi Corolla. Namanya dibubuhi embel-embel Grand Altis dengan dua pilihan mesin yang semuanya sudah VVT-i, yakni 1.800 cc serta 2.000 cc.

Pada generasi ini, Toyota juga banyak melakukan pengembangan dari fitur kenyamanan, bukan hanya terfokus pada tampilan dan desain.

Spesifikasi lengkap All New Toyota Corolla Altis 2019Stanly Spesifikasi lengkap All New Toyota Corolla Altis 2019

Pada 2014, Toyota kembali meluncurkan All New Altis dengan desain yang lebih tajam dan sporty. Dibandingkan dengan model-model sebelumnya, perubahan pada generasi ke-11 ini merupakan yang paling signifikan di keluarga Corolla.

Baca juga: Corolla Altis Jadi Sedan Hybrid Murah Toyota

Secara fitur sudah pasti mendapat beberapa pengembangan, sedangkan untuk mesin dipercayakan Dual VVT-i terbaru dengan kubikasi 1.798 cc. Mesin ini juga masih digunakan pada generasi ke-12 Corolla Altis yang barus saja mengaspal di Indonesia.

All New Toyota Corolla Altis Hybrid 2019 All New Toyota Corolla Altis Hybrid 2019

Bukan hanya desain, platform pun sudah berbuah mengguna TNGA. Bahkan Corolla generasi ke-12 ini juga makin berkelas dengan hadirnya varian mesin hibrida.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau