Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xpander Jadi Angkutan Pramugari Garuda Indonesia

Kompas.com - 05/12/2018, 15:24 WIB
Aditya Maulana,
Azwar Ferdian

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) sudah menyatakan serius menggarap pasar fleet alias pembeli borongan. Model yang difokuskan, yaitu Xpander, bahkan sudah membentuk tim baru untuk mengurus bisnis tersebut.

Sumber internal perusahaan menyebutkan, bahwa dalam waktu dekat akan ada acara penyerahan ratusan unit Xpander kepada Garuda Indonesia. Low Multi Purpose Vehicle/LMPV tersebut digunakan sebagai alat transportasi kru maskapai peberbangan nasional Indonesia itu.

Ketika dikonfirmasi, Deputy Group Head of Planning & Communication Group PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia ( MMKSI) Intan Vidiasari, membernarkan informasi tersebut.

"Lebih jelasnya tunggu konferensi persnya nanti saja," ucap Intan saat dihubungi Kompas.com, Rabu (5/12/2018).

Baca juga: Demi Xpander, Mitsubishi Stop Produksi Pajero Sport di Indonesia

Menurut sumber, proses penyerahan unit Xpander kepada Garuda itu akan dilakukan pada 11 Desember 2018 di Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten. Intan juga menyebutkan, apabila sesuai dengan jadwal bakal dilakukan di tanggal itu.

"Kita masih menunggu konfirmasi dari Garuda Indonesia. Xpander itu nantinya akan digunakan sebagai crew transportation Garuda Indonesia," ucap Intan lagi.

Sebelumnya, Imam Choeru Cahya, Head of Sales and Marketing Group MMKSI juga pernah mengatakan bahwa dari total pasar 1,1 juta unit per tahun, 25 persen diserap oleh pasar fleet atau sekitar 300.000 unit.

Baca juga: Baru Kembali Jadi Damkar Depok, Sandi Butar Butar Sudah Dapat Empat Surat Peringatan

"Dari 300.000 unit itu, 40 persennya adalah small MPV. Berarti ada potensi demand di segmen fleet ini sebanyak 120.000 per tahun. Jadi jika tidak kami garap pasar itu, sayang,” ujar Imam beberapa waktu lalu.

Bentuk kerjasama dengan Garuda Indonesia ini, sebagai salah satu wujud keseriusan MMKSI dalam menggarap pasar fleet.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau