Jakarta, KompasOtomotif – Merek kendaraan roda empat asal Amerika, Chevrolet, turun tangan kawal konsumennya kala musim mudik 2017 datang. Setidaknya ada 20 titik layanan di sepanjang jalur sibuk di Jawa, Bali dan Sumatera.
Bertajuk “Chevrolet Lebaran Siaga 2017”, 20 lokasi tersebut menyediakan Posko Siaga 24 jam, Teknisi Siaga 24 jam, dan Bengkel Siaga, berlangsung sepanjang 22 Juni sampai 1 Juli 2017.
“Pelanggan menjadi prioritas dari segala aktivitas yang kami lakukan, terutama memasuki momen mudik Lebaran. Tahun ini, kami memperkuat komitmen melalui Chevrolet Complete Care, yang hadir lebih dekat kepada pelanggan kami melalui adanya program Lebaran Siaga,” ujar Gaurav Gupta, Presiden Direktur GM Indonesia dalam siaran resminya, Rabu (24/5/2017).
Posko Siaga bakal beroperasi selama 24 jam penuh selama periode “Chevrolet Lebaran Siaga” berlangsung, dan ditangani langsung oleh teknisi resmi Chevrolet. Semua fasilitas ini dapat dimanfaatkan pelanggan untuk perbaikan darurat, istirahat, ataupun konsultasi teknis.
Untuk lima Posko Siaga Lebaran 24 jam atau Stand-by Service Post 24 Hours selama arus mudik dan arus balik di Pulau Jawa, berlokasi di Nagreg Jawa Barat, Tol Cipali, Alas Roban Jawa Tengah, Saradan Jawa Timur, Situbondo Jawa Timur.
Kemudian dua titik “Teknisi Siaga”, yang juga akan beroperasi non-stop sehari semalam full, selama periode lebaran siaga tahun ini, yang berlokasi Merak dan Tuban.
Selain itu, para pengguna Chevrolet juga dapat memanfaatkan layanan yang tersedia di 13 Bengkel Siaga Chevrolet atau Workshop on Duty yang akan beroperasi selama periode Lebaran 2017 ini. Lokasi bengkel ini tersebar di kota-kota besar di Indonesia.
1. Jakarta Pusat - Andalan Samanhudi
2. Jakarta Barat - Sun Motor Kebun Jeruk
3. Bandung – Andalan Soekarno Hatta
4. Bogor - Cakra Adi Mandiri
5. Semarang - Auto Jaya Mandiri
6. Yogyakarta - SBM Yogyakarta
7. Surabaya – SMART Surabaya
8. Malang - SMART Malang