Jakarta, KompasOtomotif – Keseriusan Honda segera meluncurkan sepeda motor baru di segmen bebek (underbone) sport kelas 150 cc semakin terungkap. Buktinya, PT Astra Honda Motor (AHM) baru saja melepas tayangan audio visual berjuluk “Be Prepared for Great Feeling. Coming Soon” berdurasi 7 detik, menunjukkan sosok model terbarunya ini.
Rumorsnya, nama bebek ini bukan lain, adalah Supra X150, menjadi model termewah di segmen underbone. Meski belum 100 persen, namum melihat video singkat ini, bisa dengan mudah ditebak kalau model terbaru Honda ini, merupakan “seekor” bebek.
Segmen bebek 150 cc yang selama ini hanya dinikmati rival, Yamaha MX-King, mau direbut oleh Honda dengan model barunya ini.
Fakta lain, Honda Vietnam baru saja meluncurkan model sama, dengan nama berbeda Winner 150. Tampangnya mirip paduan Revo dan Supra X 125, namun dikemas lebih futuristik. Ban lebar, belakang 120/70 dan depan 90/80.
Terakhir, data paling kuat, adalah tayangan pada video menunjukan panal indikator sang bebek baru. Terbaca kalau motor ini dibekali teknologi PGM-FI dengan transmisi 6-percepatan. Jumlah transmisi yang sama seperti, New Sonic 150R, CB150R Streetfire, dan CBR150R. Artinya, mesin yang digunakan juga sama, hanya beda setting-an.
Juga ada indikator temperatur yang berarti sepeda motor sudah dilengkapi sistem pendingin yang lebih kompleks. Bisa dibilang, Honda Supra X 150R sudah sangat dekat diluncurkan, coba simak dulu video teaser-nya berikut:
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.