Bangkok, KompasOtomotif – Salah satu yang menjadi daya tarik Mazda di gelaran Bangkok International Motor Show (BIMS) 2016, adalah All New MX-5. Roadster ikonik Mazda itu akhirnya melantai di wilayah Asia dan semakin dekat ke Indonesia.
Sebelum diluncurkan di Indonesia, KompasOtomotif lebih dulu melihat sosok Miata itu langsung dari lantai pameran yang tengah berlangsung hingga 3 April 2016 di Impact Muang Thong Thani, Thailand. Sedan dua penumpang ini terlihat "menyala" dengan kelir merah, senada dengan model lain yang dipajang berdampingan.
Di booth Mazda, hanya MX-5 yang memiliki tempat spesial. Sebab, model lainnya disimpan biasa saja. Wajar merek asal Jepang itu memperlakukan roadster generasi keempat dengan khusus, karena produk ini dianggap legendaris.
Tampilannya sama seperti yang dipamerkan dan di pasarkan negara lain. Desainnya sangat sporty dan tak kalah pentingnya, sudah bermesin Skyactiv, seperti model Mazda6, CX-5, Biante, Mazda2, dan CX-3.
Di Indonesia, sebelumnya PT Mazda Motor Indonesia (MMI) sudah menyatakan bahwa sudah banyak masyarakat yang tertarik dengan All New MX-5. Namun, MMI masih belum bisa memastikan kapan produk tersebut meluncur di Tanah Air.
“Kita harus melihat dan mempelajarinya. Intinya kita ingin memberikan kendaraan yang terbaik bagi konsumen di Indonesia,” ujar Astrid Ariani Wijana, Senior Marketing Manager PT MMI beberapa waktu lalu.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.