Jakarta, KompasOtomotif — PT Mabua Motor Indonesia cuci gudang semua model Harley-Davidson yang dijual. Ini menjadi bagian dari program penjualan akhir tahun yang disebut Year End Mega Blow Out, berlaku sejak 30 November hingga 20 Desember 2015.
Street 500 sebagai model termurah, misalnya, dijual dengan harga yang sudah didiskon Rp 10 juta, atau menjadi Rp 225 juta. Sementara itu, model lain yang berkarakter big twin engine juga mendapat diskon besar. Kabarnya sampai ratusan juta rupiah.
Direktur Pemasaran dan Penjualan Mabua Motor Indonesia Irvino Edwardly mengatakan, program diskon ini bertujuan untuk menghabiskan stok model 2015. ”Khusus untuk Street 500, saat ini sisa stok tidak terlalu banyak, limited stock available,” ujar Vino kepada KompasOtomotif, Selasa (8/12/2015).
Tak hanya Street, sepeda motor bekas dealer, bekas demo, bekas penyewaan, menurut Vino, juga menjadi item yang sedang dijual dengan harga diskon. Peminat bisa memanfaatkan program ini untuk memiliki Harley-Davidson dengan harga yang lebih rasional.
”Program ini hanya sampai 20 Desember karena, jika diteruskan sampai akhir tahun, tidak akan efektif. Market segmen sepeda motor ini kebanyakan sudah berlibur, ke luar kota atau luar negeri,” ujar Vino.
Mabua juga memberlakukan program diskon yang sama untuk merchandise dan aksesori orisinal. Agar semakin menarik, kerja sama dilakukan dengan lembaga pembiayaan serta sejumlah bank untuk memberikan pilihan demi kemudahan pembelian.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.