Jakarta, KompasOtomotif – Label ”F” pada Lexus merupakan model khusus yang diciptakan untuk menghadirkan kesenangan berkendara. Setelah berakhirnya produksi LFA, kini ”F brand” dilanjutkan dengan hadirnya sports coupe pertama Lexus yang disebut RC F.
Model ini merupakan ”penyandang mahkota” dari keseluruhan produk Lexus. Dengan desain artistik yang menarik perhatian, RC F juga punya bekal teknologi terkini yang belum pernah dicapai merek mewah Toyota itu. RC F pun hadir di Indonesia dan dirilis Selasa (11/11/2014), di Lexus Gallery, Menteng, Jakarta Pusat.
Sebagai sports coupe, Lexus RC F menitikberatkan pengembangan dengan merespons karakteristik keinginan pecinta mobil kencang. Mobil ini memiliki jantung pacu anyar yang dikembangkan ulang agar sesuai dengan karakter galak, bisa dikemudikan sehari-hari, namun memiliki DNA race-ready.
”Ini menjadi bukti komitmen atas visi dan misi kami menancapkan kaki lebih dalam pada pasar kendaraan sports coupe. RC F memberikan pilihan untuk pecinta mobil performa tinggi di Indonesia demi memenuhi kebutuhan akan kendaraan yang sarat kecepatan, stabilitas, serta unsur kesenangan maksimal,” ujar Adrian Tirtadjaja, GM Lexus Indonesia dalam siaran persnya.
Ditambahkan, mobil ini diposisikan sebagai flagship Lexus yang menekankan sisi performa, dan diharapkan mampu diserap pasar dan menjadi pilar baru Lexus Indonesia ke depan.
Berbekal mesin V8 naturally aspirated 5.000 cc cukup untuk menghasilkan tenaga dahsyat hingga 470 tk, Sementara torsi puncaknya mencapai 530 Nm @4.800 rpm. Dengan kapasitas itu, RC F mampu melesat 100 kpj dari diam hanya dalam waktu 4,4 detik.
Lexus Indonesia menjualnya dengan banderol Rp 2,825 miliar. Sementara untuk tipe serat karbon mencapai Rp 3,145 miliar.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.