Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apresiasi Mitsubishi Indonesia untuk Konsumen Truk

Kompas.com - 30/10/2014, 08:20 WIB
Aris F. Harvenda

Penulis

Surabaya, KompasOtomotif - Usai melakukan peluncuran New Fuso FJ2523 (6x2) Super Long dan FJ2528 (6x4) Super Mixer, di Shangri-La Hotel Surabaya, Rabu (29/10/2014), PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) juga menggelar Truck Campaign, pada malam harinya.

Gelaran tersebut merupakan malam apresiasi kepada pelanggan setia Mitsubishi. Dihadiri 325 tamu undangan yang merupakan pelanggan setia kendaraan Mitsubishi di wilayah Surabaya dan sekitarnya. Acara ini diselenggarakan di 48 Kota di seluruh Indonesia, dengan total 70 acara yang berlangsung sejak 17 September – November 2014.

“Sebagai Truk nomor satu di Indonesia, kami ingin memperluas jajaran produk kami untuk para konsumen dengan memperkenalkan model baru. Kami yakin inovasi New Fuso dapat memperoleh pangsa pasar yang lebih besar di segmen medium duty truck, tidak hanya di Surabaya tetapi juga di seluruh Indonesia. Program The New Fuso Debut menggambarkan komitment kami untuk meluncurkan truk terbaru yang inovatif, modern dan efisien” ujar Daisuke Okamoto, Operating Marketing Director KTB, dalam sambutannya.

Pada acara tersebut KTB dapat bertemu serta mendengar secara langsung cerita dan masukan dari para pelanggan. Komunikasi tersebut diharapkan mampu menjalin hubungan yang lebih erat. Paling penting adalah masukan yang diterima akan dijadikan dasar untuk terus memperbaiki kualitas produk serta layanannya, demi kepuasan pelanggan.

Gelaran tersebut juga ditujukan sebagai wadah untuk sosialisasi produk New Fuso di lokal area. Diharapkan mampu memberikan pengaruh antusiasme konsumen untuk membeli produk terbaru, dan tentunya untuk memperkuat dominasi Fuso di kelas medium duty truck Tanah Air.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau