Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Layanan Penuh Honda Motor Selama Ramadhan

Kompas.com - 01/07/2014, 07:20 WIB
Azwar Ferdian

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – Guna melayani konsumen dalam beraktivitas selama bulan Ramadhan, Astra Honda Motor menggelar program Layanan Satu Hati, yang dilakukan secara berantai dari awal Ramadhan sampai usai Idul Fitri 1435 H.

Layanan Satu Hati dimulai dari AHASS Peduli Aman Berkendara. PPara konsumen bisa memeriksakan sepeda motor secara gratis di semua jaringan AHASS, mulai dari 7 Juli sampai dengan 31 Agustus 2014.

Ada suasana baru di setiap dealer AHASS, dengan menempatkan para awak front line dengan kostum khusus Ramadhan.Tersedia juga paket khusus Promo Uang Muka Ringan dan Cicilan Murah, dengan besaran ditentukan oleh setiap main dealer.

“Kami selalu berusaha menyuguhkan program yang memberikan manfaat untuk konsumen. Layanan Satu Hati Ramadhan ini kami persembahkan untuk menyambut bulan suci bagi umat Islam dan mengantarkan mereka menyambut Lebaran Idul Fitri 1435 H. Kami berharap program ini dapat semakin menyatukan Honda dengan masyarakat,” jelas Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya, Senin (30/6/2014).

Safari Ramadhan
Masih dalam rangka bulan suci Ramadhan, AHM kembali menggelar Safari Ramadhan Honda, dengan tema “100 % for Indonesia”. Kegiatan ini tersebar di 80 wilayah seluruh Tanah Air, pada Periode 29 Juni sampai 26 Juli 2014.

Masyarakat bisa menikmati sajian musik religi, kompetisi foto selfie, city convoy, free safety check, kid playground, beragam aktifitas CSR oleh komunitas lokal, dan hiburan dari Opick, Nidji, Gigi, D’Masiv, dan Setia Band.

Pada Safari Ramadhan 2014 ini juga diselipkan program “100% fuel injection”. Ada aktivitas terkait varian sepeda motor injeksi, mulai dari promo hingga riding experience. Pengunjung juga bisa menyervis sepeda motor secara gratis selama acara berlangsung sekaligus hadir booth Honda Technomotion (Technology Mobile Exhibition) dan booth Honda Genuine Parts.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com