Moskwa, KompasOtomotif – Datsun sangat agresif untuk meraih lebih banyak konsumen di pasar gemuk Rusia. Setelah mengenalkan on-DO, sedan yang dikembangkan dari Lada Granta, milik produsen lokal AvtoVAZ, merek yang berdiri di bawah naungan aliansi Renault-Nissan itu, dikabarkan sedang bersiap menghadirkan versi hatchback.
Dilansir Carscoop via wroom.ru, (24/4/2014), versi hatchback itu dikabarkan juga bakal dibangun dari salah satu model milik AvtoVAZ, yaitu Lada Kalina. Informasi yang beredar, Datsun akan menamai model ini mi-Do. Kalina memang versi hatchback dari Granta, dan keduanya meraih sukses yang sama di Rusia.
Perbedaan yang paling mungkin ditemui antara Kalina dan mi-Do adalah kosmetik dengan gril dan logo Datsun yang khas ada di bagian depan. Diyakini tampang muka akan mirip on-Do, mengalir menuju bagian belakang. Yang belum ketahuan adalah model lampu belakang.
Foto-foto yang beredar saat ini adalah versi kamuflase dengan bodi yang ditutup pelapis untuk mengaburkan desain. Sulit dikenali bagian belakangnya, namun beberapa desainer sudah melakukan rekayasa digital untuk versi hatchback ini secara penuh.
Kemungkinan, debutnya akan dilakukan di Moscow International Automobile Salon, Agustus mendatang.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.