Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Datsun Sedan Dijual Rp 120 Juta-an

Kompas.com - 04/04/2014, 20:50 WIB
Donny Apriliananda

Penulis

Moskwa, KompasOtomotif –- Datsun akhirnya resmi memproklamasikan keberadaannya di Rusia dengan meluncurkan on-Do, sedan murah yang rencananya dijual tak sampai 400.000 rubel atau setara Rp 120 juta-an. Peluncuran perdana dilakukan hari ini, Jumat (4/4/2014), di Moskwa.

Dengan demikian, sudah tiga produk baru yang dikenalkan merek Jepang itu sejak mendeklarasikan lahir kembali pada Juli 2013 di India. Sebelumnya, meluncur hatchback Go untuk pasar India dan Go+ untuk Indonesia yang sangat menggandrungi segmen MPV.

Datsun Bagian belakang Datsun on-Do.

CEO Renault-Nissan, Carlos Ghosn, dalam peluncuran on-Do mengatakan, Rusia adalah salah satu pasar penting untuk mengembangkan merek Datsun dengan pasar yang sangat besar. Sebelumnya, di Negeri Beruang Merah perusahaan ”blasteran” Perancis-Jepang itu memasarkan Nissan dan Infiniti.

”Saat ini, Rusia adalah pasar terbesar kelima di dunia untuk perusahaan kami (Renault-Nissan). Dalam tiga tahun ke depan, kami menargetkan penjualan naik tiga kali lipat, dan pangsa pasar naik dua kali lipat. Paling tidak, sumbangan besar diberikan oleh merek Datsun,” ujar Ghosn.

Datsun Interior Datsun on-Do, lebih gagah ketimbang Go.

Sedan on-Do dibangun dari basis Lada Kalina, dengan dimensi 4.337 mm (panjang), 1.700 mm (lebar), dan 1.500 mm (tinggi). Pengembangan model ini melibatkan insinyur Renault-Nissan internasional, sementara desain direka-reka dari Jepang. Mobil ini menggendong mesin 1.600cc bensin dengan tenaga maksimal 87 PS, dilengkapi kantong udara sebagai fitur wajib.

Belum ada informasi detail tentang harga dan spesifikasi detail. Datsun di Rusia akan dijual melalui 25 dealer. Diyakini, dalam dua tahun ke depan jaringan akan bertambah hingga 100 showroom.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com