Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Honda Indonesia Berencana Luncurkan Jazz Terbaru Agustus 2014

Kompas.com - 25/04/2014, 09:00 WIB
Febri Ardani Saragih

Penulis

Jakarta, KompasOtomotif – All-New Honda Jazz kemungkinan besar tidak akan datang di akhir tahun seperti yang telah diberitakan. Jonfis Fandy, Marketing & Aftersales Service Honda Prospect Motor (HPM), mengungkapkan, stok Jazz yang kini dipasarkan semakin menipis, dengan begitu edisi terbaru bisa keluar lebih cepat.

“Tadinya kita akan tampilkan dulu di IIMS 2014 (September), tapi sepertinya sebelum itu sudah bisa meluncur,” ungkap Jonfis, seusai peluncuran All-New City di Jakarta, Kamis (24/4/2014).

Minat konsumen Jazz meningkat, namun Jonfis memastikan, tidak ada tawaran diskon untuk memacu pemasaran. Mengumbar diskon dianggap tidak benar dalam bisnis sekaligus bisa menurunkan harga jual kembali (mobkas).

“Memang kita melawan arus, kita tidak setuju dengan market diskon. Kami telah menetapkan harga Jazz fix, biar konsumen tidak menawar di dealer,” terang Jonfis.

Berapa jumlah stok Jazz yang kini masih tersebar di jaringan dealer tidak dibeberkan. Namun dengan kondisi sekarang, ia mengatakan, jumlah unit terus berkurang secara bertahap. Dalam satu atau dua bulan bisa habis, indikasi terbesar, Honda All-New Jazz meluncur Agustus.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
atau