Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lexus Electrified Sport Concept Bakal Hadir di GIIAS 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - Lexus Indonesia akan kembali memamerkan mobil konsep pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024. Mobil konsep tersebut diyakini adalah Lexus Electrified Sport Concept.

Berdasarkan pantauan redaksi Kompas.com, Selasa (16/7/2024), terlihat pada booth Lexus di GIIAS 2024, terdapat mobil yang dipajang pada panggung khusus. Mobil tersebut sudah diselimuti dengan selubung.

Meski demikian, selubung tersebut justru menonjolkan lekuk bodi dari mobil yang dipajang. Terlihat jelas siluetnya sangat mirip dengan Lexus Electrified Sport Concept.

Mobil konsep tersebut pertama kali diperkenalkan secara global pada akhir 2021, lewat presentasi Toyota Motor Corporation. Jika diperhatikan, desainnya mirip dengan supercar Lexus, yakni LFA, tapi diberikan sentuhan yang lebih modern dan aerodinamis.

Bagian kap depannya cukup panjang dan dimensinya cukup rendah. Lalu, pada bagian belakang, terdapat ventilasi udara, mirip dengan LFA. Desain bumper belakang yang memiliki diffuser berukuran cukup besar juga mengingatkan pada LFA.

Kabarnya, mobil konsep ini akan menggunakan baterai yang punya daya tempuh sampai 700 km. Kemungkinan baterai yang disematkan berjenis solid-state.

Secara performa, Lexus juga menaruh perhatian. Lexus mengeklaim bahwa akselerasi Electrified Sport Concept dari nol hingga 100 kilometer per jam dapat dicapai dalam waktu 2 detik.

Melalui mobil konsep ini, terlihat bahwa Lexus akan berkembang menjadi merek yang tidak hanya menawarkan kenyamanan dan kemewahan berkendara. Tapi, juga menciptakan kendaraan yang punya performa tinggi, kualitas, serta daya tarik.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/07/17/095200515/lexus-electrified-sport-concept-bakal-hadir-di-giias-2024

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke