Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marquez Bersaudara Incar Podium di MotoGP Belanda 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - Marc Marquez dan Alex Marquez punya perforna yang cukup menjanjikan. Kedua pebalap Gresini Racing ini mengincar podium di MotoGP Belanda 2024 yang digelar di Sirkuit Assen.

Marquez bersaudara yang menempati posisi strategis di garis start MotoGP Belanda 2024. Keduanya mendapatkan hasil kualifikasi yang cukup baik dengan motor Ducati Desmosedici GP23.

Alex berada di posisi keempat dengan catatan waktu 1 menit 30,979 detik. Sedangkan Marc, ada di posisi ketujuh dengan waktu 1 menit 31,378 detik. Keduanya berpotensi untuk meraih podium di Sirkuit Assen pada balapan utama pada hari Minggu (30/6/2024).

Saat Sprint Race, Sabtu (29/6/2024), Marc mengalami insiden pada kecepatan tinggi. Beruntung dirinya tidak mengalami cedera. Sementara Alex yang sempat konsisten untuk mengincar posisi kelima, terkendala dengan kondisi ban belakang.

Sehingga, di sisa dua lap posisinya menjauh, bahkan terkena long lap penalty. Alex yang mengabaikannya kemudian diganjar mundur tiga detik.

“Saat balapan sisa dua lap, hasilnya bisa sangat berbeda. Hal lucu, kami sedikit kesulitan menjelang akhir dengan ban belakang, namun di sisi lain kami mengumpulkan beberapa informasi berguna tentang ban keras depan yang penting menjelang balapan penuh," ujar Alex, dalam keterangan resminya.

"Sekarang kami perlu melakukan beberapa penyesuaian dan besok kami akan mampu bertarung untuk lima besar,” kata Alex.

Sementara itu, Marc mengungkapkan penyesalannya karena di awal lap sudah mengalami insiden. Padahal, dirinya sudah memastikan bahwa tim mekanik ahli sudah menyiapkan Desmosedici GP23 agar makin nyaman dikendarai di Sirkuit Assen.

“Rasanya tidak enak membuat kesalahan dan terjatuh. Catatan positifnya adalah saya bisa saja melukai diri sendiri dan hal itu tidak terjadi, terutama pagi ini di tikungan tujuh," ujar Marc.

"Sayang sekali untuk balapan ini karena sensasi motornya luar biasa dan sekarang kami harus mengembalikannya saat sesi Warm Up,” kata Marc.

Pada klasemen sementara MotoGP 2024, Marc berada di peringkat ketiga dengan 136 poin. Dia terpaut 44 poin dari Jorge Martin yang ada di puncak klasemen dengan 180 poin. Sedangkan Alex, berada di peringkat kesepuluh dengan 53 poin.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/06/30/161916915/marquez-bersaudara-incar-podium-di-motogp-belanda-2024

Terkini Lainnya

Biaya Mudik Jakarta-Surabaya Pakai Toyota Calya, mulai Rp 1,2 jutaan

Biaya Mudik Jakarta-Surabaya Pakai Toyota Calya, mulai Rp 1,2 jutaan

Feature
Alasan Bagnaia Melempem pada Dua Seri Pembuka MotoGP 2025

Alasan Bagnaia Melempem pada Dua Seri Pembuka MotoGP 2025

Sport
Suzuki APV Masih Laris di Segmen Fleet, Desain Lawas Dipertahankan

Suzuki APV Masih Laris di Segmen Fleet, Desain Lawas Dipertahankan

News
Jadwal Contraflow, One Way, dan Ganjil Genap Saat Arus Mudik Lebaran

Jadwal Contraflow, One Way, dan Ganjil Genap Saat Arus Mudik Lebaran

News
Mengapa Mobil Listrik Bekas Depresiasi Lebih Cepat?

Mengapa Mobil Listrik Bekas Depresiasi Lebih Cepat?

Tips N Trik
Catat Jadwal Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Lebaran 2025

Catat Jadwal Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Lebaran 2025

News
Penegakkan Hukum Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 Via ETLE

Penegakkan Hukum Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 Via ETLE

News
[POPULER OTOMOTIF] Aturan Kendaraan Disita dan Data Dihapus Saat STNK Mati 2 Tahun | Fenomena Bengkel Suzuki Sepi karena Suku Cadang Awet | Skema One Way dan Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 di Tol Jaw

[POPULER OTOMOTIF] Aturan Kendaraan Disita dan Data Dihapus Saat STNK Mati 2 Tahun | Fenomena Bengkel Suzuki Sepi karena Suku Cadang Awet | Skema One Way dan Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 di Tol Jaw

Feature
Estimasi Biaya Mudik Jakarta-Yogyakarta Pakai Toyota Calya

Estimasi Biaya Mudik Jakarta-Yogyakarta Pakai Toyota Calya

Feature
ASII Kantongi Pendapatan Rp 133 T 2024, AHM Jadi Penopang Utama

ASII Kantongi Pendapatan Rp 133 T 2024, AHM Jadi Penopang Utama

News
3 Ruas Tol Trans-Sumatera yang Dibuka Fungsional Saat Lebaran 2025

3 Ruas Tol Trans-Sumatera yang Dibuka Fungsional Saat Lebaran 2025

News
Perbandingan Tarif Tol Jakarta-Solo Sebelum dan Sesudah Diskon Mudik Lebaran 2025

Perbandingan Tarif Tol Jakarta-Solo Sebelum dan Sesudah Diskon Mudik Lebaran 2025

Feature
Formula E Buat Indonesia Bukan Cuma untuk Warga Jakarta

Formula E Buat Indonesia Bukan Cuma untuk Warga Jakarta

Sport
Podium Lagi, Alex Marquez Finis Kedua di MotoGP Argentina 2025

Podium Lagi, Alex Marquez Finis Kedua di MotoGP Argentina 2025

Sport
ESDM Klaim 3.558 SPKLU Siap Layani Pemudik yang Gunakan Mobil Listrik

ESDM Klaim 3.558 SPKLU Siap Layani Pemudik yang Gunakan Mobil Listrik

News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke