Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Toyota Sebut Visi Kendaraan Listrik di Indonesia Terealisasi 2030

JAKARTA, KOMPAS.com - Penciptaan ekosistem kendaraan listrik atau electric vehicle (EV) di Indonesia saat ini masih menantang, baik bagi pemerintah maupun industri.

Kondisi tersebut salah satunya disebabkan belum adanya ketetapan suatu target yang realistis dan terperinci, serta berkesinambungan. Kini, peta jalan industri masih menemui gap antar kementerian.

Oleh karenanya, Wakil Presiden Direktur PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) Bob Azam berharap pada tahun 2030 pemerintah dan pengusaha sudah memiliki visi dan imaji yang sama untuk EV di Indonesia.

"Industri kendaraan listrik dengan ICE (Internal Combustion Engine) itu jauh berbeda. Bahkan kita tidak bisa melihat TKDN EV memakai kacamata ICE," kata dia di Bali belum lama ini.

"TKDN pada kendaraan listrik konsentrasinya hanya pada empat komponen. Dari keempat tersebut, mana yang mau kita lokalisasi, entah baterai ataupun motor dan controller-nya. Itu harus difokuskan," ucap Bob.

"Berbeda dengan ICE yang bicara mulai dari bodi, ban, dan komponen lain," lanjutnya.

Dengan target yang terperinci dan jelas, langkah penciptaan ekosistem EV di Tanah Air, kata Bob, akan jauh lebih optimal. Dari sisi industri, langkah itu juga akan membuahkan investasi karena terdapat kepastian.

Jangan semua Kementerian membuat target pemenuhannya masing-masing dan pada akhirnya tidak ada sinergi. Pada akhirnya, membuat pandangan pelaku industri kabur atas program elektrifikasi nasional.

"Saya sih berharap pada 2030 pemerintah dan pengusaha sudah memiliki visi yang sama, tujuan yang jelas kita mau merealisasikan elektrifikasi seperti apa," ucap Bob.

"Katakanlah 50 persen electrified. Dari besaran tersebut, berapa penurunan emisi yang bisa dicapai, impor bahan bakar yang bisa dihemat berapa. Lalu, 50 persen tersebut isinya apa saja, BEV berapa, hybrid berapa, hidrogennya berapa," kata dia.

"Tidak kalah penting, perpajakannya akan seperti apa. Multiplier effect-nya bagaimana, dan lain-lain. Sehingga kebijakan kita itu bisa dibaca investor. Jangan abu-abu," tutupnya.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/06/24/190100415/toyota-sebut-visi-kendaraan-listrik-di-indonesia-terealisasi-2030

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Selamat, Kamu Pembaca Terpilih!
Nikmati gratis akses Kompas.com+ selama 3 hari.

Mengapa bergabung dengan membership Kompas.com+?

  • Baca semua berita tanpa iklan
  • Baca artikel tanpa pindah halaman
  • Akses lebih cepat
  • Akses membership dari berbagai platform
Pilihan Tepat!
Kami siap antarkan berita premium, teraktual tanpa iklan.
Masuk untuk aktivasi
atau
Bagikan artikel ini melalui
Oke