Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Harga Resmi Baru Meluncur, Neta V-II Sudah Dipesan 200 Unit

JAKARTA, KOMPAS.com - Neta V-II resmi meluncur dan dibanderol Rp 299 juta on the road (OTR) Jakarta. Harga yang makin memanaskan pasar mobil listrik di Indonesia.

Seperti diketahui Neta V-II pertama menyapa publik di Periklindo Electric Electric Vehicle (PEVS) 2024 awal Mei lalu. Saat itu pihak Neta belum memberikan banderol melainkan kisaran harga sebesar Rp 200 jutaan.

Jordy Angkawidjaja, Product Planning Manager Neta Auto Indonesia, mengatakan, sejak diperkenalkan di PEVS 2024, Neta V-II sudah dipesan sebanyak 200 unit.

"Sudah 200 unit lebih," ujar Jordy yang ditemui usai grand launching di Jakarta, Rabu (22/5/2024).

Seperti diketahui, Neta V-II dirakit di pabrik Handal Indonesia Motor, Pondok Ungu, Bekasi, Jawa Barat. Produksi akan mulai dilakukan pada akhir Mei 2024.

"Barang ready bulan depan, kita akan produksi akhir bulan ini (Mei) jadi kami butuh waktu buat pengiriman," ujarnya.

Dian Fardiansyah, Network and Sales Director Neta, mengatakan, sebetulnya Neta V-II sudah mulai diproduksi sejak diperkenalkan di PEVS 2024 sehingga pengiriman seharusnya bisa dilakukan akhir Mei 2024.

"Sejak perkenalan sudah paralel, dan untuk pengiriman kami bisa lakukan pada akhir Mei," ujar Dian.

Sesuai namanya, Neta V-II merupakan versi pemuktahiran dari Neta V yang sebelumnya meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Agustus 2023.

Walaupun facelift, mobil ini mengalami berbagai peningkatan baik dari sisi eksterior, interior dan juga fitur.

Berbeda dengan Neta V sebelumnya yang impor dari China maka Neta V-II dirakit secara lokal dengan TKDN mencapai 44 persen. Karena itu harganya bisa turun dari Neta V seharga Rp 317 jutaan menjadi Rp 299 juta.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/05/22/184100415/harga-resmi-baru-meluncur-neta-v-ii-sudah-dipesan-200-unit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke