Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

GWM Sambut Wacana Pemberian Insentif Mobil Hybrid

Constantinus Herlijoso, General Manager GWM Indonesia mengatakan, pihaknya sangat mendukung dan menyambut baik wacana pemerintah yang tengah mengkaji program insentif untuk pembelian mobil HEV di dalam negeri.

“Selama itu bisa memberi keuntungan untuk para pelanggan kita akan mendukung, karena yang menikmati adalah user,” kata Constantinus, saat ditemui di Jakarta Barat, Rabu (15/5/2024).

Constantinus menambahkan, dengan adanya insentif hybrid diharapkan bisa menstimulus industri dan meningkatkan demand masyarakat terhadap kendaraan hybrid.

“Sebenarnya tergantung pada kebijakan pemerintah seperti apa. Tetapi pemberian insentif itu akan menstimulasi industri. Adanya insentif permintaan (kendaraan) diharapkan meningkat, dan itu mendorong industri untuk memproduksi lebih banyak dan lebih efisien,” kata dia.

Sebagai informasi, kendaraan yang dijual GWM di Indonesia saat ini berteknologi hibrida, yakni Haval H6 HEV dan Tank 500 HEV. Jumlah mobil hybrid yang dipasarkan di Indonesia juga sudah cukup banyak.

Jika dibandingkan dengan mobil konvensional, mobil dengan dua penggerak tentu menghasilkan emisi karbon yang lebih baik.

Meski demikian, untuk saat ini mobil hybrid dikenakan tarif PPnBM sebesar 6 persen dan PKB serta BBNKB yang disamakan seperti mobil konvensional, yakni maksimal 12,5 persen dan 17,5 persen.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/05/17/070200915/gwm-sambut-wacana-pemberian-insentif-mobil-hybrid

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke