Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ertiga dan XL7 Hybrid Masih Jadi Andalan Suzuki di Indonesia

JAKARTA, KOMPAS.com - Suzuki Jimny 5 pintu merupakan jagoan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) di pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Setiap hari banyak yang penasaran ingin melihat langsung wujud SUV mini legendaris itu, bahkan tidak sedikit melakukan pemesanan.

Tentunya selain Jimny 5 pintu, jagoan Suzuki baik itu di pameran atau secara nasional tetap ada Ertiga hybrid dan XL7 hybrid. Menurut Randy Murdoko, Asst to Dept. Head 4W Sales PT SIS, animo pengunjung IIMS 2024 terhadap dua model itu juga sangat tinggi.

"Tentunya untuk di IIMS 2024 ini kami fokus kepada kendaraan penumpang, dan untuk mobil penumpang, jagoan kami masih tetap Ertiga hybrid dan XL7 hybrid," ujar Randy di lantai pameran IIMS 2024, JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat belum lama ini.

Harold Donnel, 4W Marketing Director PT SIS mengatakan, masyarakat percaya dengan dua model itu karena selain dari sisi kenyamanan dan juga fitur, Ertiga dan XL7 merupakan mobil hybrid yang punya harga kompetitif.

"Jadi berkat semua keunggulan yang kami tawarkan kepada konsumen, berhasil mendapatkan kepercayaan dari konsumen sampai akhirnya penjualannya juga sampai sekarang bagus-bagus saja," kata Harold.

Sekadar informasi, Suzuki memperoleh tren positif dalam penjualan kendaraan hybrid menjelang tutup tahun 2023. Penjualan hybrid Suzuki terbesar ada di Jabodetabek atau secara nasional meningkat sebesar 21 persen jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Peningkatan ini diperoleh dari akumulasi penjualan 3 mobil hybrid Suzuki yaitu Ertiga Hybrid, Grand Vitara, dan XL7 Hybrid dengan dominasi sebesar 49 persen dari total penjualan mobil penumpang pada November 2023.

Menurut Randy, sebesar 90 persen dari penjualan mobil hybrid merupakan hasil produksi lokal atau buatan pabrik Suzuki di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.

https://otomotif.kompas.com/read/2024/02/18/151100615/ertiga-dan-xl7-hybrid-masih-jadi-andalan-suzuki-di-indonesia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke