Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ada Peresmian Jembatan Cisadane Hari Ini, Ada Rekayasa Lalu Lintas

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Tangerang Achmad Suhaely menyatakan bahwa seluruh jalur di Jembatan Cisadane, hari ini, Senin (8/1/2024) akan ditutup sementara.

Langkah tersebut sehubungan dengan adanya peresmian Jembatan Cisadane yang direncanakan bakal dilakukan oleh Presiden RI Joko Widodo yang juga didampingi oleh Kementerian PUPR dan Pemerintah Daerah Tangerang.

"Sebelum berpergian yang melalui Jembatan Cisadane, diimbau untuk memilih jalur alternatif, untuk mengurangi potensi kemacetan," kata Suhaely dalam keterangan resminya, Minggu (8/1/2024).

Selama proses itu arus lalu lintas dari arah Daan Mogot akan diarahkan ke Pasar Lama.

Petugas Dishub Kota Tangerang dan Polres Metro Tangerang Kota akan berjaga 24 jam di jalur-jalur alternatif yang disiapkan.

Mereka akan mengatur lalu lintas dan mengurai kemacetan, sehingga kenyamanan dan keamanan masyarakat berlalu lintas akan tetap terjaga.

"Dengan ini, bagi warga yang akan melintasi area Jembatan Cisadane, mohon maaf untuk mengambil jalur alternatif lain. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan perjalanan," kata dia lagi.

* Arah dari Daan Mogot menuju Jalan Merdeka:
* Jembatan Berendeng
* Jembatan Merah
* Jembatan Kali Angke

* Arah dari Jalan Merdeka menuju Daan Mogot:
* Jembatan Berendeng
* Jembatan Merah
* Jembatan Kali Angke

https://otomotif.kompas.com/read/2024/01/08/064200615/ada-peresmian-jembatan-cisadane-hari-ini-ada-rekayasa-lalu-lintas

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke