Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Coba Harley-Davidson Pan America 1250 Special di Jalanan Tanah

JAKARTA, KOMPAS.com - JLM Auto, APM dan distributor Harley-Davidson di Indonesia mengajak pencinta Harley, calon konsumen dan awak media buat mencoba Pan America 1250 Special paling baru.

Motor yang dibanderol Rp 811 juta Off The Road ini memang membuka pasar baru buat Harley. Biasanya, Harley lekat dengan motor touring, tapi Pan America dibuat untuk pencinta petualangan dan jalan jarak jauh.

Acara yang bertajuk Pan America 1250 Special Experience, kami juga dapat kesempatan buat jajal motor baru ini. Bedanya, trek yang dipilih adalah off-road, seperti buat bermain motor trail, ada tanjakan, turunan, sampai table top.

Jadi sebelum memulai tes, kami diberi instruksi dari tips berkendara sampai posisi yang tepat. Mengingat jalanannya yang penuh tanah, pengendara direkomendasikan agar posturnya sedikit jongkok, membuat tumpuan penuh di foot step.

Sedikit spesifikasi motornya, Pan America 1250 Special menggunakan mesin 1.250cc Revolution Max. Mesin baru Harley ini menghasilkan tenaga 150 TK dan torsi 128 Nm.

Kami pun segera naik ke motor ketika sesi akan dimulai, sudah memakai perlengkapan yang lengkap. Mesin menyala, ternyata cukup halus alias minim getaran beda dengan mesin Harley pada umumnya.

Soal posisi duduk, saat diam sangat rileks, tangan menekuk dan kaki tidak yang terlalu tegang. Dugaan kami, Pan America bakal enak kalau dibawa jalan jauh.

Uniknya, Pan America ini dilengkapi dengan adaptive suspension. Jadi saat motor diam, posisi suspensi akan paling rendah, membuat pengendara yang tingginya di bawah 170cm dapat mudah menapak.

Nanti ketika motor berjalan di atas 30 Kpj, suspensi secara otomatis naik ke posisi normal. Begitu juga ketika mau berhenti, maka akan turun lagi suspensinya, cocok buat pengendara Asia.

Pada bagian tangan kanan dan kiri, banyak tombol yang ada di setang, artinya banyak fitur. Cuma sayang, kesempatan kali ini kami cuma jajal singkat di trek off-road, jadi matikan kontrol traksi dan pakai mode off-road.

Impresi pertama, koplingnya ringan, juga jinak dibawa di kecepatan rendah dan gigi satu. Saat melewati tanjakan, cuma butuh putar sedikit gasnya, motor sudah mampu melewati rintangan table top.

Soal manuver, di sini baru terasa kelincahannya. Bobot saya yang 80 kg dan tinggi 180cm, masih mudah mengendalikan, rasanya jadi lupa kalau bobot motor ini 258 Kg.

Kebetulan mengikuti kondisi trek, kami lebih sering berdiri dan jongkok, melewati tanjakan dan turunan. Ketika berdiri, motor masih nurut, kaki bisa mengempit motor dengan baik, kendali bisa maksimal.

Penasaran rasanya kalau bisa mencoba motor ini ke trek yang lebih panjang dan beragam. Pan America sepertinya cocok buat jalanan Indonesia, di mana banyak yang rusak tapi tetap nyaman.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/11/20/080200615/coba-harley-davidson-pan-america-1250-special-di-jalanan-tanah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke