JAKARTA, KOMPAS.com - Jorge Martin berhasil menjadi pebalap tercepat pada sesi free practice 1 (FP1) MotoGP Mandalika yang digelar di Mandalika International Street Circuit, Jumat (13/10/2023). Rider Pramac Racing itu menorehkan waktu 1 menit 31.811 detik.
Sementara itu, pebalap tercepat kedua dan ketiga dihuni oleh duo Aprilia secara berurutan yakni Maverick Vinales dan Aleix Espargaro.
Pada awal-awal FP1, pebalap Repsol Honda Marc Marquez sempat meraih waktu tercepat yakni 1 menit 34.161 detik. Namun tak berselang lama waktu tersebut berhasil dikalahkan oleh Maverick Vinales dengan perolehan waktu 1 menit 33.200 detik.
Menyisakan 15 menit terakhir, sejumlah rider langsung tancap gas untuk memperbaiki catatan waktunya, mulai dari Francesco Bagnaia, Aleix Espargaro hingga pada akhirnya Jorg Martin berhasil menjadi yang tercepat.
Marco Bezzecchi yang baru kembali ke lintasan usai mengalami cedera mengalami nasib buruk di sesi latihan pertama GP Mandalika. Rider Mooney VR46 itu mengalami lowside di tikungan ke 11 Mandalika International Street Circuit.
Adapun tercepat keempat diduduki oleh Franco Morbidelli yang berhasil mencatat waktu 1 menit 32. 541 detik, diikuti oleh Marco Bezzecchi yang menempati urutan kelima dengan catatan waktu 1 menit 32.552 detik.
Melengkapi 10 besar, ada Francesco Bagnaia di posisi keenam, Jack Miller ketujuh, Brad Binder dan Enea Bastianini peringkat ke delapan dan sembilan, dan Luca Marini yang melengkapi posisi 10 besar FP1 GP Mandalika.
Berikut hasil FP 1 MotoGP Mandalika 2023:
https://otomotif.kompas.com/read/2023/10/13/114422415/hasil-fp1-motogp-mandalika-2023-jorge-martin-tercepat