Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Toyota bZ4X Diklaim Banyak Disewa Pemerintah dengan Kinto

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa unit Toyota bZ4X sudah ada yang berada di tangan konsumen. Kebanyakan unit yang diserahkan adalah bekas KTT G20 dan sudah ludes semua.

Anton Jimmi Suwandy, Marketing Director PT Toyota Astra Motor mengatakan, unit G20 sudah terjual semua. Sebagian unit untuk internal TAM dan sisanya bahkan kebanyakan untuk pemerintah.

"Saat ini awal-awal memang pemerintahan dulu. Nanti pada saat unitnya sudah lebih tersedia, akan kita infokan lagi ke customer, kapan kira-kira waktu untuk delivery-nya," ucap Anton di Jakarta, Senin (17/4/2023).

Soal ketersediaan bZ4X untuk pemerintah, Anton menjelaskan kalau kebanyakan menggunakan Kinto. Kinto adalah layanan mobilitas yang disediakan Toyota, menawarkan mobil dalam sistem berlangganan, jadi tidak perlu berpikir soal biaya-biaya lain.

"Kebetulan dari pemerintah kebanyakan dari Kinto karena mungkin lebih worry free. Kalau beli di Kinto kan soal jual kembalinya, pengurusan pajak, purna jual, dan sebagainya sudah di-cover Toyota," ucap Anton.

Jadi penggunanya tinggal membayar sejumlah uang sebagai biaya subscription atau berlangganan. Jika sudah selesai masa berlangganan, maka bZ4X akan dikembalikan ke Toyota, bisa dijual atau kembali disewa.

“Rata-rata pemerintah sewa satu tahun, mungkin kaitannya dengan budget. Hanya saja setiap tahun itu diperpanjang sesuai dengan budget pemerintah setiap tahunnya," ucap Anton.

Kalau melihat ke laman Kinto, Toyota bZ4X bisa disewa dengan biaya mulai Rp 20,2 juta per bulan. Tersedia beberapa durasi berlangganan, mulai 36 bulan, 48 bulan, dan 60 bulan.

https://otomotif.kompas.com/read/2023/04/18/070200215/toyota-bz4x-diklaim-banyak-disewa-pemerintah-dengan-kinto

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke