Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marc Marquez Berniat Tes di Misano

JAKARTA, KOMPAS.com - Repsol Honda telah mengkonfirmasi bahwa pebalap andalannya Marc Marquez akan melakukan perjalanan ke San Marino dengan niat melakukan tes GP Misano pada pekan depan.

Seperti diketahui, usai menjalani pemulihan pascaoperasi keempat di lengan kanan, Marc Marquez diberi lampu hijau untuk kembali mengendarai sepeda motor di sirkuit Motorland Aragon, pada Rabu (31/8/2022).

Usai dua kali tes menggunakan CBR600RR di sirkuit MotorLand Aragon, Marquez meraih hasil yang positif dan mendapatkan pengetahuan berharga tentang kondisi lengannya.

Dengan informasi yang didapat dan kemajuan pada lengan kanannya, pebalap yang mendapat julukan The Baby Alien akan melakukan perjalanan ke San Marino pada Jumat dengan niatan mengendarai RC213V untuk pertama kalinya sejak GP Mugello.

Sekaligus menyaksikan balapan pada akhir pekan bersama tim Repsol Honda dan HRC sebelum menuju sirkuit untuk tes pada hari Selasa dan Rabu.

“Setelah dua tes positif di atas Honda CBR600RR di sirkuit MotorLand Aragon pada 31 Agustus dan 02 September, Marc Marquez telah memperoleh pengetahuan berharga tentang kondisi lengannya. Dengan informasi yang didapat dan puas dengan perkembangan humerus kanannya, Marquez sekarang akan melakukan perjalanan ke GP San Marino dengan tujuan menguji kondisi fisiknya lebih lanjut dengan Honda RC213V-nya selama tes MotoGP pasca-balapan. Juara Dunia delapan kali itu akan tiba di Misano pada Jumat malam untuk sekali lagi mengamati dan bekerja bersama Tim Repsol Honda dan HRC sebelum menuju ke sirkuit pada hari Selasa,” tulis unggahan di laman Instagram @hrc_motogp, Jumat (2/8/2022).

Meski ada Pol Espargaro, namun Puig merasa hanya Marquez yang paling tahu seluk beluk motor tersebut.

“Tes Misano sangat penting untuk mempersiapkan 'prototipe' untuk Valencia. Jika Marquez tidak ada di sana, kami akan sedikit buta,” kata dia.

Absennya Marquez memang membuat performa Honda belakangan ini menukik tajam. Saat pebalap andalannya cedera, tidak ada pebalap Honda lainnya yang bisa tampil kompetitif.

Bahkan meski sudah absen di enam balapan, koleksi poin Marquez masih lebih tinggi dibanding tiga rider Honda lainnya. Marquez sendiri berada di peringkat ke-15, sedangkan Takaaki Nakagami di posisi 16, Pol Espargaro ke-17, dan Alex Marquez ke-18.

Pada pertengahan musim ini, tim Honda juga berada di peringkat keenam pada klasemen pabrikan. Jika dilihat poinnya, tertinggal hingga 161 poin dari Ducati yang memimpin klasemen.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/09/03/104200015/marc-marquez-berniat-tes-di-misano

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke