Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Pentingnya Manajemen Perjalanan Sebelum Berkendara

JAKARTA, KOMPAS.com - Modus kejahatan yang terjadi di jalan raya saat ini masih kerap ditemui oleh pengguna kendaraan bermotor.

Ada beberapa tindakan yang bisa dilakukan oleh pengemudi mobil untuk menghindari kemungkinan bertemu dengan modus kejahatan selama berkendara.

Founder Jakarta Defensive Driving Consulting (JDDC) Jusri Pulubuhu menjelaskan pentingnya menyiapkan manajemen perjalanan sebelum berkendara.

"Kalau objektifnya adalah tindakan antisipasi terhadap tindakan kriminal, sangat sederhana dan sudah berulang kali, klasik saya sampaikan. Yaitu, pertama, siapkan atau lengkapi diri Anda dengan sebuah manajemen perjalanan. Artinya, perjalanan Anda harus di-arrange well," ujar Jusri pada Kompas.com, beberapa waktu lalu.

Untuk menghindari kemungkinan berhenti darurat di tengah perjalanan, penting bagi pengemudi untuk memastikan kondisi kendaraan laik jalan. Misal, memeriksa aki, komponen rem, kecukupan bahan bakar, kondisi ban, dan lain sebagainya.

Saat membawa barang berharga, Jusri menjelaskan pentingnya menyimpan barang-barang tersebut di tempat yang tidak terlihat, seperti di bagasi mobil.

"Kalau kita mobilnya tidak punya bagasi, taruh di tempat di bawah jok atau tidak terlihat," ungkap dia.

Selain itu, penggunaan kaca film dengan mengikuti ketentuan juga dapat membantu menjaga keamanan di dalam kabin, agar tidak menarik perhatian.

"Kalau mobil kita tidak memiliki kaca film, pasang kaca film. Kan ada ketentuannya, kanan-kiri 70, belakang 40, itu masih legal ya. Dengan demikian, tidak menarik perhatian," ucap Jusri.

Terakhir, Jusri mengatakan pentingnya merencanakan rute perjalanan sebelum berkendara.

"Pilih rute-rute perjalanan yang diketahui dan tidak terlaporkan sebagai spot-spot kiriminal. Terus, pilih waktu perjalanan,"katanya.

https://otomotif.kompas.com/read/2022/03/19/124200615/ini-pentingnya-manajemen-perjalanan-sebelum-berkendara

Terkini Lainnya

Biaya Mudik Jakarta-Surabaya Pakai Toyota Calya, mulai Rp 1,2 jutaan

Biaya Mudik Jakarta-Surabaya Pakai Toyota Calya, mulai Rp 1,2 jutaan

Feature
Alasan Bagnaia Melempem pada Dua Seri Pembuka MotoGP 2025

Alasan Bagnaia Melempem pada Dua Seri Pembuka MotoGP 2025

Sport
Suzuki APV Masih Laris di Segmen Fleet, Desain Lawas Dipertahankan

Suzuki APV Masih Laris di Segmen Fleet, Desain Lawas Dipertahankan

News
Jadwal Contraflow, One Way, dan Ganjil Genap Saat Arus Mudik Lebaran

Jadwal Contraflow, One Way, dan Ganjil Genap Saat Arus Mudik Lebaran

News
Mengapa Mobil Listrik Bekas Depresiasi Lebih Cepat?

Mengapa Mobil Listrik Bekas Depresiasi Lebih Cepat?

Tips N Trik
Catat Jadwal Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Lebaran 2025

Catat Jadwal Rekayasa Lalu Lintas Arus Balik Lebaran 2025

News
Penegakkan Hukum Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 Via ETLE

Penegakkan Hukum Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 Via ETLE

News
[POPULER OTOMOTIF] Aturan Kendaraan Disita dan Data Dihapus Saat STNK Mati 2 Tahun | Fenomena Bengkel Suzuki Sepi karena Suku Cadang Awet | Skema One Way dan Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 di Tol Jaw

[POPULER OTOMOTIF] Aturan Kendaraan Disita dan Data Dihapus Saat STNK Mati 2 Tahun | Fenomena Bengkel Suzuki Sepi karena Suku Cadang Awet | Skema One Way dan Ganjil Genap Mudik Lebaran 2025 di Tol Jaw

Feature
Estimasi Biaya Mudik Jakarta-Yogyakarta Pakai Toyota Calya

Estimasi Biaya Mudik Jakarta-Yogyakarta Pakai Toyota Calya

Feature
ASII Kantongi Pendapatan Rp 133 T 2024, AHM Jadi Penopang Utama

ASII Kantongi Pendapatan Rp 133 T 2024, AHM Jadi Penopang Utama

News
3 Ruas Tol Trans-Sumatera yang Dibuka Fungsional Saat Lebaran 2025

3 Ruas Tol Trans-Sumatera yang Dibuka Fungsional Saat Lebaran 2025

News
Perbandingan Tarif Tol Jakarta-Solo Sebelum dan Sesudah Diskon Mudik Lebaran 2025

Perbandingan Tarif Tol Jakarta-Solo Sebelum dan Sesudah Diskon Mudik Lebaran 2025

Feature
Formula E Buat Indonesia Bukan Cuma untuk Warga Jakarta

Formula E Buat Indonesia Bukan Cuma untuk Warga Jakarta

Sport
Podium Lagi, Alex Marquez Finis Kedua di MotoGP Argentina 2025

Podium Lagi, Alex Marquez Finis Kedua di MotoGP Argentina 2025

Sport
ESDM Klaim 3.558 SPKLU Siap Layani Pemudik yang Gunakan Mobil Listrik

ESDM Klaim 3.558 SPKLU Siap Layani Pemudik yang Gunakan Mobil Listrik

News
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke