PONTIANAK, KOMPAS.com - Kabar lelang mobil kali ini bisa jadi menarik perhatian para pecinta otomotif. Pasalnya Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Pontianak bakal melelang Toyota AE86 Trueno.
Nama tersebut tentu tidak asing di telinga para petrol head. AE86 Trueno memang jadi salah satu model mobil legendaris yang pernah dipakai seorang pembalap berjuluk 'Drift King', yakni Keiichi Tsuchiya.
Selain itu, AE86 Trueno semakin melejit setelah mobil ini muncul dalam serial animasi Initial D dan jadi kendaraan andalan karakter utamanya.
KPKNL Potianak melelang Toyota AE86 Trueno ini dengan harga pembuka Rp 96,903 juta. Lantas untuk uang jaminan yang perlu dibayar di awal sebagai tanda sah mengikuti lelang sebesar Rp 22 juta.
Batas akhir pembayaran jaminan ditetapkan pada Rabu (2/2/2022), sementara lelangnya yang dilakukan secara open bidding digelar pada Kamis (3/2/2022) pukul 09.30-10.30 WIB sesuai waktu server.
Dari foto yang dilampirkan di laman lelangnya, Toyota AE86 Trueno ini memiliki kelir two-tone hitam putih, persis seperti yang ada dalam serial animasi Inital D. Sayangnya eksterior mobil tersebut nampak tidak terawat sehingga akan butuh banyak perbaikan.
Tertulis dalam keterangannya, mesin yang terpasang berkode 4A-GEU, mengisyaratkan bahwa dapur pacu yang terpasang merupakan mesin DOHC 1.587 cc 4 silinder yang digunakan AE86 Trueno di pasar otomotif negara asalnya.
Jika berminat mengikuti lelang SUV mewah ini, bisa segera mendaftarkan diri di portal lelang.go.id, lalu membayarkan uang jaminan ke nomor rekening virtual yang diberikan seusai mendaftar.
Detail mengenai lelang Toyota AE86 Trueno tersebut bisa dilihat melalui tautan berikut ini.
https://otomotif.kompas.com/read/2022/02/01/091200815/toyota-ae86-trueno-dilelang-mulai-rp-90-jutaan