Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat Parkir Posisi Ban Depan Tidak Lurus, Bisa Merusak Power Steering?

JAKARTA, KOMPAS.com - Perawatan terhadap komponenen mobil penting dilakukan oleh setiap pemilik kendaraan. Bukan hanya komponen mobil, beberapa hal kecil juga dapat mempengaruhi dalam perawatan mobil.

Salah satunya yakni pengetahuna mengenai parkir mobil. Banyak yang beranggapan bahwa memarkirkan mobil dengan ban yang tidak lurus akan merusak power steering.

Head Product Improvement/EDER Dept Technical Service Division PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Bambang Supriadi mengatakan, bahwa anggapan tersebut tidaklah benar.

Menurutnya, posisi ban mobil yang lurus salah satunya adalah untuk memudahkan saat akan dipindah atau karena lahan parkir yang terbatas.

Sehingga, saat mobil diparkir posisinya harus benar-benar dijaga agar ruang parkir yang tersedia bisa menampung sejumlah mobil.

"Posisi kemudi harus lurus saat parkir bertujuan agar mudah dipindah atau didorong. Apalagi kondisi Jakarta yang minim lahan parkir, banyak mobil yang paralel, sehingga sering kali menutupi mobil lainnya," kata Bambang kepada Kompas.com belum lama ini.

Terkait parkir dengan kondisi ban yang tidak lurus akan mempengaruhi power steering, menurut Bambang hal tersebut bukanlah masalah.

Pasalnya, mobil keluaran baru atau yang tahun muda sudah mengadopsi teknologi electric power steering. Sehingga, posisi ban tidak akan berpengaruh terhadap awet atau tidaknya komponen mobil.

"Parkir dengan posisi ban lurus atau miring tidak akan ada pengaruhnya untuk mobil-mobil keluaran saat ini. Hal ini karena mobil tersebut sudah menganut electric power steering (EPS),” katanya.

Teknologi elektrik power steering bekerja menggunakan motor elektrik yang bekerja mengikuti putaran mesin. Sehingga pada saat mobil dalam keadaan diam EPS tidak akan berfungsi.

Teknologi ini tentunya sangat berbeda dibandingkan mobil keluaran lawas yang masih menggunakan power steering hidrolik. Sistem kerjanya masih mengandalkan oli, dan ban harus dalam keadaan lurus saat parkir. Jika tidak, maka saat setir diputar akan terasa berat.

"Jadi tidak ada pengaruhnya parkir dengan ban lurus atau miring, karena saat mesin mati tidak ada penyaluran tenaga ke ECU atau perangkat elektrikal lainnya," ucap Bambang.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/10/15/091200615/saat-parkir-posisi-ban-depan-tidak-lurus-bisa-merusak-power-steering-

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke