Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Target Muluk Joan Mir pada MotoGP 2021

LOSAIL, KOMPAS.com - MotoGP musim 2021 akan segera dimulai. Joan Mir bertekad mempertahankan posisinya sebagai Juara Dunia MotoGP 2020.

Meski meraih juara dunia musim lalu, Mir disebut bukan salah satu unggulan tahun ini. Sebab persaingan musim 2021 diprediksi bakal makin ketat.

Pebalap Suzuki Ecstar tersebut mengatakan hanya ingin tampil kencang saat balapan. Target muluknya, adalah menjaga setiap balapan mendapatkan hasil podium, jika tidak artinya penampilannya buruk.

"Ini tentu saja bisa lebih banyak stres. Sekarang jika saya balapan dan tidak podium adalah hasil yang buruk, dan saya tidak ingin mengecewakan diri saya sendiri," kata Mir mengutip Motorsport-Total.com, Kamis (18/3/2021).

Mir mengatakan, jika tidak berhasil menjadi yang tercepat maka dia akan merasa tertekan.

"Saya ingin menjadi yang tercepat dan jika saya tidak bisa menjadi yang tercepat, maka saya ingin kompetitif setiap hari," kata Mir.

"Itu pasti menciptakan tekanan. Yang paling penting adalah menikmati tekanan itu dan mencoba hidup dengannya," katanya.

Sebelumnya, selama lima hari tes pramusim di Sirkuit Losail, Qatar, Mir mengatakan dia belum mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

Mir mengatakan baru 70 persen siap untuk memulai musim 2021. Selama tes dia hanya berhasil menempati peringkat ketujuh. Selisih 0,644 detik dari Jack Miller di peringkat pertama.

"Kami termasuk yang tercepat, tetapi kami bukan yang tercepat. Itulah mengapa saya tidak 100 persen puas karena saya bukan yang tercepat dalam tes ini," katanya.

https://otomotif.kompas.com/read/2021/03/19/094200715/target-muluk-joan-mir-pada-motogp-2021

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke