Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Diskon Mobil Kota November 2020 Tembus Puluhan Juta Rupiah

JAKARTA, KOMPAS.com – Pandemi Covid-19 sedikit banyak telah mempengaruhi penjualan city car atau mobil kota. Kampanye jaga jarak membuat orang enggan naik transportasi umum dan beralih menggunakan kendaraan pribadi.

Salah satu kendaraan yang dipilih umumnya adalah mobil yang praktis digunakan dan tetap nyaman dipakai untuk rutinitas.

Honda Brio RS kerap jadi pilihan warga perkotaan untuk menemani aktivitas sehari-hari. Model ini tengah mendapat diskon atau potongan harga di sejumlah diler.

“Brio RS diskonnya sekitar Rp 7 juta,” ujar salah satu tenaga penjual Honda di Jakarta Pusat, kepada Kompas.com (2/11/2020).

Untuk diketahui, saat ini Brio RS dibanderol dari Rp 184,3 juta (tipe RS M/T) sampai Rp 199,6 juta (tipe RS CVT). Usai mendapat diskon, harganya menjadi Rp 177,3 juta hingga Rp 192,6 juta.

Sementara itu, kontestan lain di segmen ini seperti Suzuki Ignis juga menawarkan diskon yang tak kalah besarnya.

“Diskon Ignis sekitar Rp 20 juta untuk semua varian. Kalau beli secara kredit nanti diskon untuk mengurangi DP,” ucap salah satu pramuniaga Suzuki di Jakarta Timur, kepada Kompas.com (2/11/2020).

Bicara soal harga, Ignis saat ini dibanderol mulai Rp 174 juta (tipe GL MT) sampai Rp 203 juta (tipe GX AGS). Setelah dipotong diskon, harganya menjadi sekitar Rp 154 juta hingga Rp 183 juta.

Tak hanya kedua model tersebut, diskon menarik juga tersedia buat konsumen Daihatsu Sirion. Namun potongan harga kali ini berbeda-beda, tergantung NIK (Nomor Identifikasi Kendaraan).

“Sirion NIK 2020 diskonnya Rp 12 juta, kalau mau lebih besar ambil yang NIK 2019 itu sampai Rp 20 juta,” kata salah satu tenaga penjual Daihatsu di Jakarta Barat, kepada Kompas.com (2/11/2020).

Per November 2020, Sirion dihargai dari Rp 200,1 juta (tipe STD MT) sampai Rp 214,85 juta (tipe STD AT).

https://otomotif.kompas.com/read/2020/11/03/132100515/diskon-mobil-kota-november-2020-tembus-puluhan-juta-rupiah

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke