Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Suzuki Mulai Cari Partner untuk Dijadikan Tim Satelit

JAKARTA, KOMPAS.com - Di MotoGP, sekarang ini hanya ada dua pabrikan yang belum memiliki tim satelit, yakni Suzuki dan Aprilia. Namun, Suzuki mengungkapkan pihaknya sedang mencari partner.

Davide Brivo, Manajer Tim Ecstar Suzuko, mengatakan, memang benar bahwa Suzuki ingin memiliki tim satelit. Namun, dirinya sangat berhati-hati dalam membicarakan hal tersebut. Sebab, sudah lama kabar tersebut beredar.

"Alamiah untuk memiliki tim lain, untuk mengumpulkan lebih banyak data dan informasi, serta mempercepat pengembangan," ujar Brivio, dikutip dari GPone.com.

Brivio menambahkan, Suzuki sudah berbicara dengan Dorna Sports dan waktu yang ideal untuk menambah tim adalah 2021. Sebab, kontrak baru antara Dorna dan semua tim akan dimulai.

"Kami ingin mencobanya, sudah ada pembicaraan dengan beberapa orang di paddock. Seseorang sudah menanyakan saya informasi ini, ada beberapa yang tertarik. Namun, bukanlah suatu kewajiban untuk memiliki tim satelit," kata Brivio.

Brivio punya hubungan baik dengan Valentino Rossi karena pernah menjadi manajer tim Yamaha dulu. Beberapa orang pun mengatakan Suzuki bisa menggaet tim VR46 sebagai tim satelit.

"Kami sangat ingin punya tim satelit. Kami hanya perlu mencari orang yang ingin melakukannya bersama kami. Untuk sekarang, sudah ada pembicaraan dengan beberapa orang di paddock," ujar Brivio.

Lagi pula, Rossi pernah menyebutkan belum tertarik untuk membuat tim VR46 di kelas MotoGP. Sebab, dana yang dibutuhkan sangat besar.

https://otomotif.kompas.com/read/2020/08/25/094200515/suzuki-mulai-cari-partner-untuk-dijadikan-tim-satelit

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke