Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pasar Turun, Brio Dominasi Jualan Honda

JAKARTA, KOMPAS.com - Honda telah memperkenalkan pembaruan Brio akhir tahun lalu. Selang beberapa bulan, bagaimana penerimaan city car tersebut oleh pasar?

“Penjualan Brio bagus sejak peluncurannya naik 10 persen dari tahun lalu. Permintaannya tinggi,” ucap Marketing & After Sales Service Director PT HPM, Jonfis Fandy saat ditemui Sabtu (22/6/2019).

Jonfis mengungkapkan jumlah jualan Brio pada Januari sampai Mei 2019 mencapai sekitar 28 ribu unit, sekitar 6.000 unit per bulan. Hasil ini memenuhi ekspektasi penjualan city car bermesin 1.200 cc tersebut baik model LCGC Satya maupun RS.

Mengenai pasar LCGC, Jonfis mengakui saat ini memang tenga terjadi penurunan. Namun hal ini tidak terlalu dirisaukan oleh Honda mengingat mereka masih termasuk kompetitif dalam segmen city car.

“Total market turun, semua ikut turun. Saat Brio baru hadir tahun lalu, ikut naik termasuk kontribusi di LCGC Satya. Saat market turun daya beli ikut turun. Terpenting konsumen perlu kendaraan apa, kita bisa berikan,” ucap Jonfis.

Honda berusaha memberikan layanan terbaik dari penjualan dan purna jual untuk konsumennya. Termasuk beragam program penjualan dengan bekerja sama dengan lembaga pembiayaan untuk meningkatkan penjualan.

https://otomotif.kompas.com/read/2019/06/24/175524815/pasar-turun-brio-dominasi-jualan-honda

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi Akun
Proteksi akunmu dari aktivitas yang tidak kamu lakukan.
199920002001200220032004200520062007200820092010
Data akan digunakan untuk tujuan verifikasi sesuai Kebijakan Data Pribadi KG Media.
Verifikasi Akun Berhasil
Bagikan artikel ini melalui
Oke